Kronologi Tewasnya Bobotoh Asal Cibaduyut, Keluarga Sebut Sempat Terinjak Saat Chaos di Pintu V GBLA

- 18 Juni 2022, 10:58 WIB
Bobotoh Berduka usai muncul kabar 2 anggotanya meninggal dunia.
Bobotoh Berduka usai muncul kabar 2 anggotanya meninggal dunia. /Instagram @infojawabarat

Baca Juga: RESMI! Kartu Prakerja Gelombang 33 Telah Dibuka, Apa Saja Syarat dan Tata Cara Pendaftarannya?

Ia pun sempat mencari informasi terkait kondisi Ahmad Solihin di Twitter-nya itu.

"Minta bantuan nya. Saudara saya Ahmad/Ama hilang di GBLA ketika chaos di pintu V, td bareng saya ke injek injek. Saya terpisah ketika ditolong atau ditangani tim medis. Tolong bantuan nya bila ada yg melihat," tulis akun Twitter @ehuuuuun.

Tak berselang lama, akun tersebut mengungkapkan bahwa saudaranya itu telah ditemukan, namun dalam kondisi tak bernyawa.

"Assalamuallaikum. Alhamdulillah saudara saya sudah ditemukan. Kondisi meninggal dunia, dia jd salah 1 korban bersama saya ketika chaos td. Minta doa dr semuanya semoga alm diberikan tempat yg semestinya dan di ampuni dosa dosa nya. Amiin allahuma amiin terima kasih semuanya," ujarnya.

Baca Juga: Lirik Lagu Dear Love - Prilly Latuconsina, Single Lagu yang Menjadi Curhatan Hati Sang Artis

"Mohon maaf gabisa dipublish ya. Kasian alm dan keluarga nya. Semoga dgn kejadian ini banyak hikmah yg bisa diambil menjadi pelajaran u/ lebih baik kedepannya," sambungnya seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Twitter.

Diberitakan sebelumnya bahwa bobotoh yang meninggal dunia usai laga Persebaya vs Bandung bukan hanya Ahmad Solihin asal Cibaduyut.

Namun, ada juga bebotoh Persib yang lain. Ia adalah Sopiana Yusuf yang berasal dari viking Bogor Konwil TNT.***

Halaman:

Editor: Nopsi Marga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x