Truntung Teduh Cafe Baru dan Viral di Bogor, Miliki Konsep Alam Terbuka, HTM dan Fasilitas Simak di Sini

- 23 Agustus 2023, 07:00 WIB
Cek review dari tempat wisata yang ada di Bogor, tak hanya kuliner tapi juga outbound, yaitu Truntung Teduh cafe.
Cek review dari tempat wisata yang ada di Bogor, tak hanya kuliner tapi juga outbound, yaitu Truntung Teduh cafe. /Instagram/Truntung Teduh cafe/

PATRIOT BEKASI - Bogor yang terkenal dengan sebutan Kota Hujan memiliki daya tariknya sendiri bagi para wisatawan dan penduduk lokal. Salah satu tempat yang mampu menghadirkan pesona alam dan suasana yang asri di tengah keramaian kota adalah Truntung Teduh cafe, tempat nongkrong baru yang lagi viral di Bogor.

Truntung Teduh cafe berlokasi di Jalan Cibedug Girang No.67 A, Sukaraja, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor. Jika dari arah Jakarta Anda bisa lewat jalur tol Jagorawi dan ini kita akan keluar di Bogor Selatan, di pertigaan jalan nanti wisatawan tinggal arahkan ke Jalan Raya Sukaraja.

Kemudian lanjut ke Jalan Cibedug Girang lokasinya tidak jauh dari Summarecon Bogor. Truntung Teduh cafe bisa dibilang hidden game untuk lebih mudah wisatawan juga bisa menggunakan aplikasi Google Maps sebab titik lokasi sudah akurat.

Jalan akses masuk sekitar 100 meter merupakan jalan pemukiman warga yang terlalu sempit bahkan untuk berpapasan dengan sepeda motor agak juga sulit.

Baca Juga: Asstro Highland Ciater Subang: Wisata Alam dan Restoran Menjadi Satu, HTM dan Fasilitas Simak di Sini

Walaupun demikian jangan khawatir nanti Ada petugas parkir yang siap-siap memberikan aba-aba untuk pengunjung. Saat memasuki lokasi supaya tidak berbenturan dengan kendaraan pengunjung lain.

Lebih lanjut, untuk area parkir kecil hanya menampung kurang lebih sampai enam mobil saja akan tetapi di atas cafe ini ada lahan kosong sebagai area parkir tambahan dapat menampung puluhan mobil.

Untuk jam operasional cafe ini mulai buka pukul 9.00 sampai 21.00 WIB. Sedangkan di akhir pekan mulai buka dari pukul 8.00 sampai 22.00 WIB.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x