Solusi Baru Bagi Warga Dhuafa, ATM Beras Telah Hadir di Masjid Al-Mukarromah Cikarang

16 April 2021, 03:45 WIB
ATM beras telah hadir di Masjis Al-Mukarromah, Cikarang, Kabupaten Bekasi yang bisa menjadi solusi bagi warga dhuafa setempat. /Dok. bekasikab.go.id

PR BEKASI – Inovasi terbaru muncul lagi bagi warga Kabupaten Bekasi di Bulan Suci Ramadhan kali ini. Pasalnya, untuk yang pertama kalinya di Cikarang telah hadir ATM Beras.

Dimana, dengan hadirnya ATM Beras ini akan semakin memudahkan bagi warga Dhuafa untuk bisa mendapatkan haknya.

Hal itu dibuktikan dengan tersalurkannya sebanyak 50 warga dhuafa yang menerima beras melalui mesin ATM Beras itu.

Baca Juga: Sindir Gibran yang Raih Penghargaan Pembangunan Daerah Terbaik, Said Didu: Mantap, Belum Kerja Sudah Juara

ATM Beras ini berada di Masjid Besar Al-Mukarromah Jalan RE Martadinata Cikarang Utara Kabupaten Bekasi.

Penyediaan mesin ATM Beras berfokus untuk menyalurkan beras bagi warga kurang mampu yang tinggal di sekitar masjid.

Menurut Pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Al-Mukarromah, Masruri, ATM Beras dapat menampung 200 liter beras yang diperoleh dari sumbangan para donatur.

Baca Juga: Jeff Smith Ditangkap Terkait Dugaan Penyalahgunaan Narkoba, Polisi Beberkan Penemuan Barang Bukti

"Cara kerja mesin ATM beras sangat sederhana, yaitu warga yang mempunyai kartu ATM beras hanya cukup menempelkan kartu ke tempat yang disediakan,” katanya.

“Setelah itu beras langsung keluar dari mesin," kata Masruri, menyambungkan, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi dari bekasikab.go.id, Jumat, 16 April 2021.

Dirinya menyebutkan, dengan adanya ATM Beras ini bisa membantu dan meringankan warga yang kurang mampu di sekitar Masjid Al-Mukarromah.

Pihaknya berharap, adanya ATM Beras ini dapat menjadi contoh bagi masjid-masjid yang ada di wilayah Cikarang dalam membantu para jamaah yang kurang mampu.

Baca Juga: Minta Warga Hapus TikTok, Habib Hayqal: Dulu Terkenal karena Maksiat Itu Malu, Sekarang Malah Bangga

Terutama dengan inovasi terbaru di masa pandemic Covid-19 kali ini yang masih melanda Indonesia.

"Sejak beroperasi awal Februari 2021 lalu, ATM beras sudah dimanfaatkan oleh 50-an warga dhuafa yang sudah terdaftar," ujarnya.

Setiap sebulan dua kali, kata Masruri, warga dhuafa dapat menerima 4 liter beras yang diperoleh dari dua kali pengambilan yaitu setiap Hari Jumat.

“Setiap warga dhuafa dijatah per bulan 8 liter, tapi kami bagi menjadi dua kali pengambilan yang dilakukan setiap Jumat pertama dan Jumat ketiga,” katanya.

“Tujuannya dilakukan dua kali agar warga pergi ke masjid lagi,” sambung pengurus DKM Masjid Al-Mukarromah tersebut.

Dirinya pun tidak ketinggalan menaruh harapan dengan adanya ATM Beras ini dapat memberi manfaat lebih kepada warga yang membutuhkan dengan cara terbarukan.***

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: bekasikab.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler