Mantan Siswa Bacok Satpam di Bekasi, Dendam Lama karena Pernah Ditegur Merokok di Sekolah

10 Oktober 2021, 11:47 WIB
Mantan siswa nekat membacok satpam SMK Bina Mekar Murni Bekasi karena dendam lama pernah ditegur di sekolah. /Pikiran Rakyat Bekasi/Ikbal Tawakal

PR BEKASI - Aksi penganiayaan kembali terjadi di Kabupaten Bekasi pada Kamis, 7 Oktober 2021.

Kali ini menimpa salah satu anggota Satuan Keamanan (Satpam) sekolah yayasan SMK Bina Mekar Murni, Sukatani, Kabupaten Bekasi.

Misar Bachtiar (47), warga Kampung Rawa Keladi menjadi korban penganiayaan setelah dibacok oleh mantan siswa yang pernah bersekolah di sekolah korban bekerja.

Baca Juga: Pembunuh Berantai Dihukum 160 Tahun Penjara usai Pembunuhan Besar-besaran Bermodus Aplikasi Kencan di AS

Ia dianiaya setelah dibacok menggunakan celurit di perut bagian atas sebelah kanan.

Pelaku penganiayaan diketahui seorang remaja alumni sekolah tempat Mistar bekerja.

Peristiwa terjadi di pangkalan Ojek perempatan Kampung pulo bambu Desa sukaindah, Kecamatan Sukakarya, Kabupaten Bekasi.

Diketahui Misar Bachtiar selain berprofesi sebagai petugas keamanan sekolah (Satpam) Misar Bachtiar juga berprofesi sebagai ojek pangkalan.

Baca Juga: Jambret dan Bacok Korban dengan Golok saat Hendak Ditangkap, Pelaku Jadi Bulan-Bulanan Warga 

Setiap sore, biasanya Misar mangkal di pangkalan ojek menunggu calon penumpang.

Menurut Misar Bachtiar (korban), hal itu berawal saat dirinya sedang duduk di atas motor sambil menunggu penumpang di perempatan pangkalan ojek Kampung Cabang Pulo Bambu Desa Sukaindah.

Namun secara tiba-tiba, datang dua orang yang menggunakan sepeda motor Honda Beat berwarna Putih berhenti di depannya.

Baca Juga: Bentrokan Antarormas di Ciledug Mencekam, Salah Satu Warga Kena Bacok 

"Waktu itu ada dua orang menggunakan satu sepeda motor beat putih, satu orang di motor, dan satu orang menghampiri saya dan secara membabi buta menyabetkan celurit ke perut sebelah kanan saya," kata Misar Bachtiar.

Setelah melukai korban, pelaku langsung tancap gas melarikan diri.

Masih menurut Misar Bachtiar, diketahui pelaku merupakan mantan pelajar SMK di tempat korban bekerja sebagai satpam.

Pelaku rupanya masih dendam saat waktu di sekolah pernah ditegur karena dilarang merokok oleh korban Misar Bachtiar.

Baca Juga: Seorang Anak Tega Bacok Ayah Kandungnya Sendiri Gegara Tak Ada Lauk Pauk Ketika Hendak Makan 

Setelah terkena bacokan, korban lalu meminta pertolongan pada warga sekitar.

Sementara menurut keterangan saksi berinisial IDH (30), pedagang bakso, yang berada di lokasi mengatakan, saat itu Indah melihat korban dengan berlumuran darah meminta pertolongan.

"Dia nyamper saya, lokasinya kan bersebelahan dengan warung Bakso saya, pak Misar memberitahu saya bahwa ia habis dibacok menggunakan celurit," kata IDH.

Baca Juga: Driver Ojol Jadi Korban Begal di Bekasi, Punggung dan Pinggangnya Kena Bacok Celurit 

Kemudian korban dibawa ke Puskesmas Sukaindah tidak jauh dari TKP, namun akibat luka yang sangat parah, korban dipindahkan ke Rumah Sakit Cibitung Medika untuk dilakukan penanganan lebih lanjut.

Informasi terbaru pelaku pembacokan sudah ditangkap oleh Reskrim Polsek Sukatani.***

Editor: M Bayu Pratama

Tags

Terkini

Terpopuler