Armada Damri Kereta Cepat Stasiun Tegalluar, Cek Jam Keberangkatan di Sini

20 Oktober 2023, 09:58 WIB
Ilustrasi, cek jadwal jam keberangkatan kereta cepat Stasiun Tegalluar../Dok. KCIC /

PATRIOT BEKASI - Transportasi kereta cepat Whoosh Jakarta Bandung sudah mulai beroperasi berbayar sejak 18 Oktober 2023.

Masyarakat yang akan menaiki kereta cepat Whoosh tidak perlu bingung untuk menuju Stasiun Tegalluar.

Pemerintah telah menyediakan armada untuk mengantar Anda ke Stasiun Tegalluar dengan menggunakan armada Damri.

Adapun tarifnya hanya Rp 10.000 untuk sekali perjalanan.

Baca Juga: Suhu Capai 36 Derajat, Ini 7 Tips Menghadapi Cuaca Panas di Bekasi!

Berikut layanan shuttle Damri untuk kereta cepat, tujuan dan jadwal keberangkatannya.

1. Stasiun Tegalluar - Pool Damri Gedebage

Melintas via Stadion Gelora Bandung lautan Api - Masjid Apung - Summarecon Mall Bandung - Stasiun Gedebage - Lotte Mart Soekarno Hatta Bandung - Jalan Soekarno-Hatta.

Keberangkatan: dari Stasiun Tegalluar pukul: 07.36, 9.41,11.16, 13.56, 16.31, 18.31, 19.46 WIB.

2. Pool Damri Gedebage - Stasiun - Stasiun Tegalluar

Melintasi via: Stasiun Gedebage - Summarecon Mall Bandung - Masjid Apung - Stadion Gelora Bandung lautan Api

Keberangkatan: dari Pool Damri Gedebage pukul: 5.40, 7.45, 9.20, 12.00, 14.35, 16.35, 17.50 WIB.

Demikian informasi jalur layanan menuju Stasiun Tegalluar atau sebaliknya untuk masyarakat yang akan menggunakan kereta cepat Whoosh Jakarta - Bandung.

Bagi masyarakat yang belum mengetahui, informasi ini bisa dibagikan kepada yang membutuhkan, semoga bermanfaat.***

Editor: M Hafni Ali

Tags

Terkini

Terpopuler