Setahun Diresmikan, Jembatan Pebayuran Kini Jadi Tempat Ngabuburit Favorit selama Ramadhan

- 27 April 2021, 09:00 WIB
Jembatan Pebayuran ramai dikunjungi warga Bekasi dan Karawang saat menjelang buka puasa.
Jembatan Pebayuran ramai dikunjungi warga Bekasi dan Karawang saat menjelang buka puasa. /Dok. Pemkab Bekasi

PR BEKASI - Masyarakat Kabupaten Bekasi mulai membangun perekonomian dengan melakukan berbagai usaha, baik usaha kecil maupun usaha menengah terlebih selama bulan Ramadhan ini.

Pedagang beragam makanan berbuka puasa atau takjil yang tahun ini mulai bernapas lega. Pasalnya, perputaran ekonomi saat ini dinilai mulai sedikit membaik.

Sebagaimana halnya aktivitas masyarakat dan pedagang takjil di Desa Sumbersari, Kecamatan Pebayuran.

Baca Juga: Awas! 5 Jenis Makanan Ini Bisa Bikin Rusak Ginjal, Salah Satunya Kentang?

Daerah tersebut terlihat ramai selama Ramadhan. Pasalnya, berada tepat di perbatasan antara Kabupaten Bekasi dengan Kabupaten Karawang.

Salah satunya Jembatan Pebayuran yang pada awal tahun 2020 lalu diresmikan oleh Bupati Bekasi, Eka Supria Atmaja bersama Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana.

Lokasi ini ramai dikunjungi terutama pada sore, aktivitas para pemburu takjil terlihat mulai meningkat di Jembatan Pebayuran.

Baca Juga: Novel Bamukmin Minta Alat Perang untuk Tumpas KKB Papua, Muannas Alaidid: Kuatir Pegang Senjatanya Kebalik

Kehadiran warga yang hendak Ngabuburit ini disambut dengan senyuman oleh para pedagang yang hanya setahun sekali berjualan di jembatan yang membentang di atas Sungai Citarum itu.

"Menurut saya, tempat ini enak untuk ngabuburit dan mencari makanan untuk berbuka puasa. Selain itu, jajanannya juga bermacam-macam dan harganya cukup terjangkau. Di sini kita bisa melihat pemandangan seperti matahari terbenam dan lahan persawahan yang hijau," kata Firzi, seorang remaja dari Cikarang, saat ditemui di Jembatan Pebayuran, Senin sore 26 April 2021.

Tak jauh beda seorang pengunjung lainnya, Widy. Ia mengungkapkan, kehadiran Jembatan Pebayuran sangat efektif untuk mempermudah mobilitas warga di dua kabupaten berbeda.

Baca Juga: UAS Ajak Galang Dana Beli Kapal Selam Pengganti KRI Nanggala-402, Habib Husin: Bukannya Mendoakan

"Jembatan ini berhasil menjadi destinasi wisata kuliner di bulan Ramadan seperti ini. Tempat main yang enak sambil menunggu beduk magrib," kata Widy dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Pemkab Bekasi pada Selasa, 27 April 2021.

Di sisi lain jembatan itu, seorang pedagang es buah terlihat sibuk melayani pembeli. Ia mengaku, setiap menjelang buka puasa, banyak pengunjung yang membeli dagangannya. Menurutnya, keberadaan Jembatan Pebayuran memang cukup membantu dalam mengangkat perekonomian warga sekitar.

"Alhamdulillah, puasa tahun ini kita sudah boleh berjualan sehingga ada pemasukan bagi kami. Setelah berjualan biasanya kami bersih-bersih agar jembatan ini tetap terawat dengan baik," tuturnya.***

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Pemkab Bekasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x