Tinjau Langsung Kondisi SDN Samudrajaya 4 yang Rusak dan Pernah Viral, Bupati Bekasi: Awal Februari Mulai Diperbaiki

- 4 Februari 2020, 09:56 WIB
BUPATI Bekasi beserta jajarannya saat kunjungannya ke SDN 4 Samudrajaya.*
BUPATI Bekasi beserta jajarannya saat kunjungannya ke SDN 4 Samudrajaya.* /Instagram Pemkab Bekasi/

PIKIRAN RAKYAT – Bupati Bekasi, H. Eka Supria Atmaja melakukan blusukan langsung ke SD Negeri Samudrajaya 4 sekaligus melaksanakan kegiatan Musrenbang di Kecamatan Tarumajaya pada Senin, 3 Februari 2020.

Hal tersebut dilakukan untuk melihat sekolah-sekolah yang kondisinya sudah tidak layak. Maka dari itu, Eka Supria Atmaja memprioritaskan anggaran untuk pembangunan sekolah.

Dikutip oleh Pikiran-Rakyat.com dari situs resmi Pemkab Bekasi, Eka Suria Atmaja mengatakan, jangan sampai ketika proses pembangunan sekolah di Kabupaten Bekasi terdapat salah satu bangunan sekolah yang usianya tua tertinggal.

Baca Juga: Subsidi Gas Elpiji Masih Dijalankan dengan Sistem Tertutup, Pemerintah: Mencegah Terjadinya Kebocoran

Ia pun berharap agar perencanaan tersebut dapat sesuai sasaran yang tepat.

Selain itu, Eka Supria Atmaja memberikan dukungan moril dan memberikan motivasi kepada murid-murid agar terus semangat dalam menimba ilmunya.

Ia pun mengatakan akan membangun SDN Samudrajaya 4 ini secara bertahap agar proses belajar tidak terganggu.

“Yang pertama kita memotivasi siswa agar tetap semangat belajarnya, kedua sengaja saya datang ke sini untuk melihat langsung kondisi sekolah sekaligus melaksanakan Musrenbang di Kecamatan Tarumajaya dan untuk perencanaan pembangunan ini harus tepat sasaran,” ujarnya.

Baca Juga: Cuaca Bekasi Hari Ini: Selasa 4 Februari 2020, Awali dengan Cerah dan Diselingi Hujan Ringan

Lebih lanjut, Bupati Eka Supria Atmaja pun menyampaikan, untuk ke depannya Pemkab Bekasi akan memprioritaskan pembangunan sekolah-sekolah yang kondisinya sudah tidak layak.

Dirinya pun menjelaskan, renovasi SDN Samudrajaya 4 ini akan segera dilaksanakan dan dilakukan secara bertahap.

Dikutip oleh Pikiran-Rakyat.com dari akun Instagram @ekasupriaatmaja, ia mengatakan sudah memerintahkan Dinas PUPR agar pembangunan SDN 4 Samudrajaya dapat dimulai awal Februari ini.

Sementara, Kepala Sekolah SDN Samudrajaya 4 Adi Siswanto menjelaskan, selama ini para siswa harus belajar dengan kondisi sekolah yang banyak terdapat kerusakan, apalagi ketika hujan turun.

Baca Juga: Bantu Trauma Healing Political untuk WNI dari Tiongkok dan Warga Lokal, Kemenkes Kirim Psikiater ke Natuna

KONDISI ruang belajar SDN Samudrajaya 4 Bekasi.*
KONDISI ruang belajar SDN Samudrajaya 4 Bekasi.*

Para guru dan kepala dengan segera menyuruh para siswa keluar dari ruang kelas.

Ia pun berharap dengan adanya kunjungan langsung dari Bupati Bekasi, para guru dan siswa segera mendapatkan tempat belajar yang lebih layak dari sebelumnya.

“Bisa diliat Kondisi sekolah kami sudah tidak layak, banyak kerusakan dimana-mana, walaupun demikian kami tetap gunakan untuk kegiatan belajar. Saya sangat berterima kasih kepada Pak Bupati sudah berkunjung dan meninjau langsung sekolah kami, dan akan membangun kembali sekolah kami,” ucap Adi.

Baca Juga: 40 Koala Mati Akibat Penebangan Liar, Victoria Nyatakan Berduka

Seperti sudah diketahui sebelumnya, aksi bocah SD di sekolah ini sempat viral. Melalui akun Instagram @_ahmedzamzam, para siswa meminta kepada pemerintah agar sekolahnya diperbaiki dan mendapatkan tempat belajar yang layak.***

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Semoga didengar oleh dinas pendidikan bekasi. #dinaspendidikan #bekasi #pendidikan #inginsekolahlayak #bekasiutara #tarumajaya #bupati

A post shared by zamzammaulana (@_ahmedzamzam) on

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah