Polres Metro Bekasi Kota Berhasil Amankan Sepasang Kekasih Pembobol Rumsong

- 30 Mei 2023, 09:59 WIB
Ilustrasi. Sepasang kekasih diamankan polisi Polda Metro Bekasi usai membobol rumah kosong.
Ilustrasi. Sepasang kekasih diamankan polisi Polda Metro Bekasi usai membobol rumah kosong. /Pixabay/Peggy_Marco/Pixabay

PATRIOT BEKASI - Polres Metro Bekasi Kota berhasil mengamankan pasangan kekasih yang melakukan aksi pencurian rumah kosong di wilayah Kota Bekasi.

Adapun dua pelaku tersebut yang diamankan masing-masing berinisial IS dan OG.

Kedua sejoli itu diamankan setelah melakukan pembobolan di rumah warga perumahan Jaticempaka, Kecamatan Pondok Gede, Minggu, 21 Mei 2023.

Baca Juga: Perubahan Jadwal Akses di Stasiun Cikarang Mulai 1 Juni 2023

Informasi itu disampaikan Kapolsek Pondok Gede, Kompol Dwi Haribowo kepada awak media saat dikonfirmasi.

"Sepasang kekasih ini datang berdua, yang perempuan menunggu di luar dan lakinya lompat pagar. Kemudian membuka pintu belakang dan mengambil perhiasan," ungkap Dwi Haribowo Senin, 29 Mei 2023.

Dwi melanjutkan keterangannya bahwa kedua pelaku ini berhasil menggasak barang curian.

Mereka mencuri emas batangan seberat 60 gram, serta sejumlah perhiasan dengan berat satu gram dalam aksinya ini.

Baca Juga: Spoiler One Piece 1085 Lengkap: Shadow Arrow Im Sama Bunuh Raja Cobra hingga Gorosei Pengguna Buah Iblis

Selain barang bentuk emas, pasangan pembobol itu itu juga mengambil uang tunai sebesar Rp1 juta.

"Kerugian korban jika ditotal ditaksir sekitar Rp150 juta," kata Dwi dikutip Patriot Bekasi dari PMJ News Selasa, 30 Mei 2023.

Hasil dari pengamanan kedua pelaku, polisi juga mengamankan barang bukti peralatan yang digunakan untuk melancarkan aksinya yakni berupa satu buah senjata air softgun, sepeda motor, serta logam mulia dan perhiasan hasil kejahatan.

Atas tindakan mereka, pasangan pencuri rumah kosong ini dijerat dengan Pasal 363 ayat 4e dan 5e Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP).

Adapun ancaman yakni hukuman penjara hingga tujuh tahun.***

Editor: M Hafni Ali

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x