Penggeledahan Rumah Ketua KPK Firli Bahuri di Bekasi, Ini Kata Kapolda Metro Jaya

- 26 Oktober 2023, 17:08 WIB
Polda Metro Jaya lakukan penggeledahan rumah ketua KPK Firli Bahuri terkait dugaan pemerasan terhadap eks Mentan Syahrul Yasin Limpo
Polda Metro Jaya lakukan penggeledahan rumah ketua KPK Firli Bahuri terkait dugaan pemerasan terhadap eks Mentan Syahrul Yasin Limpo /ANTARA/

PATRIOT BEKASI - Polda Metro Jaya dikabarkan melakukan penggeledahan di kediaman Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri di kawasan Bekasi, Jawa Barat Kamis, 26 Oktober 2023 sekira pukul 10.00 WIB.

Meski demikian informasi tersebut belum dapat terkonfirmasi pasti.

Bahkan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto saat ditanya awak media hanya sedikit bicara.

Baca Juga: Polisi Bongkar Sindikat Narkoba di Bekasi, Enam Pelaku Diamankan

"Terima kasih ya, terima kasih," ujar Kapolda singkat.

Kapolda pada saat itu hanya menyampaikan demikian sambil tersenyum melambaikan tangannya.

Diinformasikan, penggeledahan di rumah Firli Bahuri ini diduga berkaitan dengan dugaan kasus pemerasan kepada mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.

Sementara saat dikonfirmasi ketua RT setempat di lokasi membenarkan adanya penggeledahan di rumah Firli.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x