Bantu Tahanan yang Alami Gangguan Psikologis, Polwan di Polres Metro Bekasi Beri Sesi Hipnoterapi

- 27 Oktober 2023, 15:49 WIB
Saat polwan di Polres Metro Bekasi berikan hipnoterapi ke tahanan.
Saat polwan di Polres Metro Bekasi berikan hipnoterapi ke tahanan. /Patriot Bekasi/

 

PATRIOT BEKASI - Metode hipnoterapi diberikan oleh polisi wanita (polwan) di Polres Metro Bekasi pada para tahanan yang mengalami gangguan psikologis.

Pemberian hipnoterapi ini merupakan bentuk kepedulian polisi pada mereka, serta menunjukkan sisi kemanusiaan sekaligus pelayanan kesehatan mental yang layak ke para tahanan.

"Kami ingin memberikan pelayanan kesehatan mental yang terbaik kepada para tahanan, termasuk mereka yang mengalami gangguan psikologis," ujar AKP Wuriyanti selaku Kasubbag Dalpers Bag SDM Polres Metro Bekasi pada Jumat, 27 Oktober 2023.

Baca Juga: Setengah Abad Dipenjara, Mantan Petinju Profesional Ini Ternyata Tidak Bersalah?

Dia menyampaikan hal itu setelah memberikan hipnoterapi ke tahanan, didampingi oleh Wakasat Binmas AKP Lestari di Polres Metro Bekasi.

Lebih lanjut, Wuriyanti mengharapkan dijalaninya kegiatan tersebut nantinya dapat membantu mereka yang mengalami gangguan psikologis sehingga menjadi lebih, termasuk dalam menjalani kehidupan ke depannya.

"Kegiatan ini disambut baik oleh para tahanan yang mengalami gangguan psikologis. Mereka mengatakan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi mereka," tutur dia.

Selain itu, dia juga menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk komitmen Polres Metro Bekasi dalam memberikan pelayanan terbaik pada masyarakat, tidak terkecuali para tahanan.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x