Kronologi Penemuan Pemuda yang Tewas Gantung Diri di Pohon Petai, Polisi Beri Penjelasan

- 27 November 2023, 16:53 WIB
Ilustrasi gantung diri. Warga ditemukan gantung diri di pohon petai di Kabupaten Bekasi.
Ilustrasi gantung diri. Warga ditemukan gantung diri di pohon petai di Kabupaten Bekasi. /Sumber foto Instagram/@sukabumiupdate.com

PATRIOT BEKASI - Warga di Perumahan KSB, Serang Baru, Kabupaten Bekasi dihebohkan dengan penemuan jasad pria muda yang tewas gantung diri di atas pohon petai pada Senin, 27 November 2023.

Jasad pemuda tersebut ditemukan pada dini hari sekitar pukul 05.00 WIB, dan saat ditemukan mendiang sudah dalam kondisi gantung diri dengan memakai sarung.

"Saat ditemukan korban sudah tergantung pada sebuah kain sarung yang diikatkan pada pohon petai," tutur Kapolsek Serang Baru, AKP Josman Harianja.

Baca Juga: Terjawab Sudah, Insiden Balon Meledak di Hari Guru Gegara Salah Satu Nyalakan Korek Api

Lebih lanjut, Josman menyampaikan identitas pria tersebut yakni berinisial FD dan berusia 24 tahun.

Awal mulanya FD ditemukan oleh warga sekitar perumahan bernama Zulfitri, saat itu dia sedang berolah raga dan terkejut menemukan jasad korban yang tergantung di pohon petai.

Josman menyatakan bahwa korban merupakan pendatang dan tidak menetap di lokasi tersebut, dia bekerja di salah satu steam kendaraan.

Sementara itu, penemuan mendiang pun segera dilaporkan ke pihak kepolisian, lalu anggota Polsek Serang Baru dan tim medis langsung mendatangi lokasi kejadian untuk olah tempat kejadian perkara (TKP).

"Setelah dilakukan olah TKP, tidak menemukan tanda-tanda penganiayaan atau kekerasan pada tubuh korban," ujar Josman.

Dipastikan polisi bahwa kematian FD ini murni gantung diri dan diperkirakan sudah meninggal dunia sekitar dua jam sebelum diperiksa tim medis, atau sekitar jam 03.00 - 04.00 WIB.

Setelah diperiksa, jasad korban segera diserahkan ke keluarga oleh polisi agar dapat dimakamkan.

Josman menyatakan keluarga meminta agar jasad FD tidak perlu divisum dan kini sudah dibawa keluarga untuk dimakamkan di KSB.

Polisi pun tidak menjelaskan perihal permasalahan yang mungkin dihadapi korban sehingga memutuskan gantung diri.

Di sisi lain, jika Anda atau orang sekitar mengalami kesulitan dalam hidup atau masalah harap segera menghubungi psikolog atau psikiater, dan jika mendapati seseorang dalam keadaan yang mengancam jiwa segera hubungi layanan 119 atau IGD RS terdekat.***

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah