Anggota Bikin Gaduh Nasional di Pileg, Bawaslu Kota Bekasi Ingin PPK di Pilkada 2024 Diisi Figur Berintegritas

- 17 Maret 2024, 12:02 WIB
Ilustrasi.
Ilustrasi. /kabar-priangan.com/internet/

PATRIOT BEKASI - Evaluasi anggota besar-besaran mungkin akan dilakukan KPU dan Bawaslu Kota Bekasi jelang Pemilihan kepada Daerah (Pilkada) 2024 khususnya Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

Melihat adanya dugaan pelanggaran pada Pileg 2024 yang dilakukan oknum PPK, Bawaslu Kota Bekasi ingin anggota PPK kedepannya diisi figur berintegritas.

Pasalnya pelanggaran dugaan penggelembungan suara oleh oknum tersebut sampai menimbulkan kegaduhan, tidak hanya di dalam kota melainkan sampai tingkat nasional.

Ketua Bawaslu Kota Bekasi Vidiya Nurul Fathia berharap peristiwa pada Pileg hendaknya jadi pelajaran dan jangan terulang kembali.

"Harapannya untuk Pilkada nanti PPK dan PPS lebih di kedepankan integritasnya. Jangan sampai apa yang terjadi di Pemilu 2024 terulang meski baru dugaan sifatnya," ujarnya dikutip Tim Patriot Bekasi dari RRI.

Dengan dilakukannya pembenahan di segala sektor baik KPU dan Bawaslu, Vidya berharap kinerja para anggota dan jajarannya bisa lebih baik pada Pilkada 2024 mendatang.

Baca Juga: Bursa Calon Bupati Kab Bekasi Pilkada 2024, Nama-nama Besar Bermunculan

Ikuti perkembangan berita terbaru dan terkini Pilkada 2024 hanya di laman website dan media sosial Pikiranrakyat-patriotbekasi.com.***

Editor: Ahmad Zaki Kusnaedi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x