Siap Gelar Vaksinasi Covid-19, Pemkab Bekasi Siagakan 44 Puskesmas

- 12 November 2020, 18:03 WIB
Ilustrasi vaksin Covid-19.
Ilustrasi vaksin Covid-19. /ANTARA

PR BEKASI – Kabupaten Bekasi, Jawa Barat bakal menerima 487.882 dosis vaksin Covid-19 tahap pertama pada pekan ketiga Desember 2020.

Vaksin tersebut akan diprioritaskan untuk warga yang dikategerikan berisiko tinggi terpapar Covid-19.

Terkait hal tersebut, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi menyatakan kesiapannya untuk melaksanakan vaksinasi Covid-19.

Baca Juga: Rencana Proyek Smart Card dan Scan Wajah di Senayan, Formappi: Bisa Rusak Citra DPR

Kesiapan tersebut disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penangangan Covid-19 Kabupaten Bekasi, Alamsyah.

"Kami menunggu hadirnya vaksin ini. Seluruh jajaran gugus tugas sudah siap, tenaga kesehatan, maupun distribusi vaksin, sasarannya juga sudah siap," kata Alamsyah, di Cikarang, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara, Kamis, 17 November 2020.

"Secara kesiapan kami sudah lakukan sesuai prosedur. Kami sudah siap, fasilitas maupun perangkat dan sumber daya sudah siap. Tinggal menunggu arah pusat saja. Sasaran distribusi juga sudah siap," sambungya.

Baca Juga: Edhy Prabowo Minta Pemda Optimalkan Program KUR Permodalan KKP

Menurut Alamsyah, Pemkab Bekasi telah menyiapkan sedikitnya 50 tenaga kesehatan untuk melakukan vaksinasi Covid-19 pada warga sasaran.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x