Susi Pudjiastuti Kaget Luar Biasa Dikirimi 50 Ikan Cupang: Saya Kehabisan Kata-Kata

22 Februari 2021, 10:24 WIB
Tangkapan layar saat Susi Pudjiastuti menerima 50 puluh ekor cupang. /Twitter.com/@susipudjiastuti

PR BEKASI - Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti menyatakan kegembiraannya dan banyak mengucap 'luar biasa', lantaran kaget mendapat kiriman ikan cupang sebanyak 50 buah.

Hal itu disampaikan olehnya melalui sebuah unggahan video dirinya yang diunggah di akun Twitter miliknya hari ini, Senin, 22 Februari 2021. Dalam unggahannya ditampilkan puluhan toples di atas meja berisi ikan cupang beraneka warna dan jenis.

"Luar biasa saya tidak tahu lagi harus bicara apa," kata Susi Pudjiastuti.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Mingguan 22-27 Februari 2021 Leo, Virgo, Cancer: Jangan Sampai Dicap Pasangan Posesif

Baca Juga: Tantang Ayus Sabyan Segera Nikahi Nissa Sabyan, Aldi Taher: Kalau Lu Gak Mau, Insyaallah Gue Siap!

Baca Juga: Kunjungi Pengungsi Malam Hari, Mensos Risma Salurkan Bantuan Secara Langsung

Sambil mencoba menghitung toples - toples di depannya, pemilik pemilik Susi Air yang selama ini selalu mengajak masyarakat untuk mengonsumsi ikan itu menyatakan kekaguman kepada ikan yang tersebar di Asia Tenggara itu.

"Di depan saya sudah lebih dari lima, sepuluh, lima belas, dua puluh, dua lima, tiga puluh, ini lima puluh. Toples isinya ikan cantik-cantik semua," kata Susi Pudjiastuti.

Diakuinya saat ini ia hanya memiliki akuarium dengan ukuran kecil dengan jumlah kotak berjumlah 20 buah saja. Karena itu ikan sejumlah 50 ini menurutnya kekurangan tempat.

Baca Juga: Anies Baswedan Apresiasi Persatuan Masyarakat Saling Bantu Hadapi Bencana Jakarta

"Akuarium kecil yang isinya cuma 20 kotakan, sekarang datang 50 ikan cupang," kata Susi Pudjiastuti.

Karena itu ia berencana akan menyiapkan kembali tempat yang layak untuk seluruh cupang yang ia terima dari berbagai daerah tersebut.

"Ini saya harus bikin lagi. Saya dulu lupa itu pesannya di mana yang kotak-kotak. Mungkin kita sekat saja yang 20 menjadi 40. Tapi masih juga kurang. Tapi tentu saja kita tetap harus merawat mereka," kata Susi Pudjiastuti.

Dalam kesempatan itu Susi Pudjiastuti menyampaikan terimakasih kepada sejumlah pihak yang mengirimkan cupang tersebut kepadanya. Beberapa pengirim disebutkan yang terdekat berasal dari Pangandaran, sementara lainnya berasal dari Jakarta Barat, Malang, Depok, hingga Yogyakarta.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Mingguan 22-27 Februari 2021, Taurus Minggu Ini Jadi Pekan Keberuntunganmu

"Kawan-kawan yang sudah mengirim saya ucapkan terima kasih," kata Susi Pudjiastuti.

Disampaikan oleh Susi Pudjiastuti, ia mempersilahkan masyarakat penghobi ikan cupang di sekitar Pangandaran untuk melihat koleksi ikan cupang barunya tersebut.

"Wah luar biasa, terima kasih. Nanti siapa yang suka hobi cupang di Pangandaran, boleh liat koleksinya Susi yang datang dari seluruh Indonesia," kata Susi Pudjiastuti.

Tidak lupa Susi Pudjiastuti mendoakan agar para pemilik dan pengusaha cupang di seluruh Indonesia dapat menjadi pemain nomor satu di dunia internasional.

Baca Juga: Tak Ada Korban Jiwa, Pesawat Lion Air Gagal Lepas Landas Menuju Surabaya

"Terima kasih banyak ya. Semoga usaha cupang kalian maju dan menjadikan Indonesia pemain ekspor cupang nomor satu," kata Susi Pudjiastuti.

Dalam penutup unggahan itu, ia menyatakan kekaguman terhadap warna-warni ikan cupang yang kini menjadi koleksinya itu.

"Karena kalau dilihat warna warninya, saya tidak terbayang, saya pikir cuma baju yang bisa berwarna warni. Ikan pun warnanya luar biasa," kata Susi Pudjiastuti.

Baca Juga: Sita 400 Ribu Lebih Batang SKM, Rumah Penimbun Rokok Ilegal di Demak Berhasil Digerebek

"Terima kasih banyak untuk yang telah mengirim ikan cupang cantik-cantik ... Maaf banyak yang belum tersebut, karena sampai saat ini pun masih banyak kiriman ikan cupang berdatangan, saya buat di vlog berikutnya ya." kata Susi Pudjiastuti dalam keterangan terhadap unggahan tersebut.***

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: Twitter @susipudjiastuti

Tags

Terkini

Terpopuler