Dukung Gibran Rakabuming Jadi Gubernur DKI Jakarta, Cak Imin: Sukses Dahulu di Solo

25 Maret 2021, 06:30 WIB
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa, Cak Imin mengunjungi Gibran Rakabuming. Ia mendukung Gibran untuk menjadi Gubernur DKI Jakarta. /ANTARA/Aris Wasita/ANTARA

PR BEKASI - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka terus didorong untuk semangat dalam membenahi Kota Solo oleh Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar atau yang akrab disapa Cak Imin.

Cak Imin mengungkapkan bahwa kedatangannya ke Solo dalam rangka menemui Gibran Rakabuming untuk bersilaturahmi karena belum mengunjungi putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut semenjak ia dilantik.

"Kedatangan saya ke Solo untuk menemui Mas Gibran, pertama dalam rangka silaturahmi untuk menyampaikan ucapan selamat karena sejak terpilih (sebagai Wali Kota Surakarta) belum sempat ketemu," ujar Cak Imin saat berkunjung ke Rumah Dinas Wali Kota Surakarta Loji Gandrung Solo.

Bahkan Cak Imin tak segan untuk melontarkan pernyataan dukungannya untuk Gibran Rakabuming yang digadang-gadang menjadi Gubernur DKI Jakarta.

Baca Juga: Digitalisasi Kunci Ekonomi dan Pariwisata Indonesia, Menparekraf Rancang Program JPH dan Indonesia.travel

Baca Juga: Dikabarkan Menikah di Masjid Istiqlal, KUA Sawah Besar Akui Belum Terima Berkas Pernikahan Atta-Aurel

Sebelumnya, dalam pertemuan itu, Cak Imin juga mengharapkan Gibran Rakabuming akan semakin bersemangat dalam membangun dan membenahi Kota Surakarta, serta menyukseskan Solo menjadi kota yang lebih maju lagi.

Cak Imin pun menyatakan doa dan dukungannya dalam pembenahan Kota Surakarta.

"Kami semua akan mendoakan, mendukung, dan menyukseskan Solo yang maju," ucapnya, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Antara pada Kamis, 25 Maret 2021.

Ketika ditanya perihal pesan khusus, Cak Imin memiliki harapan agar Gibran Rakabuming dapat menjadi teladan bagi para kepala daerah yang lain.

Dia juga menitipkan organisasi serta partainya yang ada di Solo.

Baca Juga: Resmikan Jembatan Cibuni, Ridwan Kamil Ingin Majukan dan Buka Akses di Jabar Selatan

"Kami juga menitipkan NU (Nahdlatul Ulama) dan PKB (Partai Kebangkitan Bangsa) di sini supaya tumbuh," ucapnya.

Tanggapi soal isu Gibran yang digadang-gadang maju sebagai Gubernur DKI, dia pun menyatakan dukungannya.

Menurutnya, Gibran Rakabuming akan bisa melangkah ke mana pun dan menjadi seorang pemimpin masa depan.

"Sukses dahulu di Solo, kemudian bisa ke mana pun. Insya Allah, Mas Gibran pemimpin masa depan yang sukses di Solo akan membawa kemajuan ke mana-mana. Pasti saya mendukung," ujar Cak Imin.

Baca Juga: Ribut Masalah Keluarga, Suami Tega Tusuk Istri di Rumah Majikan di Jatiasih Bekasi

Setelah menerima kunjungan dari Cak Imin, Gibran mengungkapkan tak ada pembicaraan khusus yang dilakukannya dan hanya sekadar minum kopi bersama.

"Tidak ada pembicaraan khusus, cuma ngopi sore saja. Ada beberapa pesan, ada beberapa tugas. Nanti kami garap bareng-bareng," kata Gibran Rakabuming.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler