Minta Tak Abaikan Prokes Walau Sudah Divaksin, Satgas Covid-19: Masih Pandemi, Tetap Berisiko Terinfeksi

29 Mei 2021, 06:22 WIB
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Reisa Broto Asmoro meminta masyarakat tak abaikan prokes meskipun sudah divaksin Covid-19. /Biro Pers Sekretariat Presiden/Kris

 

PR BEKASI - Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Reisa Broto Asmoro menghimbau seluruh masyarakat agar tetap menaati protokol kesehatan (prokes) Covid-19, mengingat pandemi yang belum usai.

Reisa Broto Asmoro menyebut, himbauan itu bukan hanya ditujukan kepada masyarakat yang belum divaksin Covid-19 saja, melainkan terhadap yang telah mendapatkan vaksin juga harus tetap menerapkan prokes dengan benar.

Hal ini diungkapkan Reisa Broto Asmoro saat mengisi konferensi virtual FMB9, pada Jumat, 28 Mei 2021.

"Baik kita sudah divaksin atau belum, kita harus sama-sama tetap menerapkan prokes dengan baik,” ucap Reisa, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari PMJ News, Sabtu, 29 Mei 2021.

Baca Juga: BPOM Terbitkan Izin Vaksinasi Covid-19 Lansia, dr. Reisa: Vaksinasi Perdana Dilakukan Hari Ini

Reisa menjelaskan, selama pandemi belum selesai, maka kemungkinan resiko tertular virus Corona masih tetap ada walapun telah divaksin.

“Karena kita masih di tengah-tengah pandemi, penularan pasti ada di sekitar kita dan tetap berisiko terinfeksi," ujar Reisa.

Oleh karenanya, Reisa kembali mengingatkan kepada masyarakat yang telah mendapatkan vaksin Covid-19 agar tidak abai dalam menerapkan prokes.

"Jadi, meski sudah divaksin tetap laksanakan protokol kesehatan,” ucap Reisa.

Baca Juga: Tegur Raffi Ahmad Soal Prokes, dr. Reisa: Semua Harus Disiplin Prokes, Termasuk yang Sudah Divaksin

“Ini hal yang paling utama dan yang terpenting selama masih ada pandemi dan vaksinasi terus berjalan," katanya, menyambungkan.

Lebih lanjut, Reisa menyebut bahwa telah divaksin bukan berarti seseorang menjadi kebal dari penularan Covid-19.

Akan tetapi fungsi dari vaksin Covid-19 tersebut ialah untuk melindungi tubuh dari dalam, artinya kalau virusnya sudah masuk tubuh baru terproteksi

Selain itu, Reisa juga membantah rumor yang beredar terkait keamanan vaksin yang digunakan di Indonesia.

Baca Juga: Reisa Minta Masyarakat Tak Meragukan Lagi Manfaat dari Vaksin  yang Akan Diberikan Pemerintah

Ia mengungkapkan bahwa vaksin yang digunakan di Indonesia telah dipastikan keamanannya oleh pemerintah serta lembaga kredibel terkait lainnya.

"Jadi, jangan meragukan (vaksin Covid-19) dan tetap laksanakan protokol kesehatan meski sudah divaksin," ucap Reisa.

Reisa pun mengetahui saat ini banyak informasi keliru yang beredar terkait vaksin Covid-19.

"Makanya, semua orang harus update dengan pemberitaan keamanan vaksin yang ada supaya tahu ternyata berita atau informasi itu benar atau tidak," ujarnya.***

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler