Lowongan Kerja Juni 2021: PT ILCS Buka 11 Posisi bagi Lulusan S1 atau Berpengalaman

22 Juni 2021, 16:50 WIB
Lowongan kerja juni 2021: ILCS buka 11 posisi bagi lulusan S1 atau berpengalaman./pexels/Anna Tarazevich /

PR BEKASI - PT. Integrasi Logistik Cipta Solusi (ILCS) membuka 11 posisi lowongan kerja periode Juni 2021.

Pada kali ini ILCS membuka lowongan kerja bagi lulusan S1 atau yang sudah memiliki pengalaman lebih dari 1 tahun.

Selama proses rekrutmen dan seleksi ILCS tidak dipungut biaya apa pun.

PT. Integrasi Logistik Cipta Solusi (ILCS), didirikan oleh PT Pelindo II (Persero) atau Indonesia Port Corporation (IPC) dan PT Telekomunikasi Indonesia (TELKOM), 2 BUMN terkemuka di industri kepelabuhanan dan telekomunikasi.

Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN Juni 2021: PT Berdikari (Persero) Buka 3 Posisi untuk Semua Jurusan

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari situs www.ilcs.co.id pada Selasa, 22 Juni 2021, berikut persyaratan dokumen dan link pendaftaran 11 posisi di ILCS:

Posisi yang di buka BRI Agro ILCS:

1. EBS Oracle Technical

Professional Teknikal EBS Oracle membuat analisis, desain, dan penyelesaian atas permasalahan operasional teknikal sistem Oracle EBS yang terintegrasi dengan Sistem E-Procurement.

Baca Juga: Lowongan Kerja Juni 2021: BRI Agro Buka 18 Posisi bagi Lulusan S1 atau Berpengalaman

2. Web Developer

- Memiliki keterampilan React Native/React JS/ NodeJs/ Angular/ PHP/ HTML/ JAVASCRIPT dan ASP Classic.
- Membuat dan mengembangkan aplikasi berbasis web menggunakan bahasa pemrograman.

3. Business Analyst

Tingkat menengah, berpikiran analitis dan proses untuk tujuan Bisnis TI dengan mendukung dan memastikan penyelesaian yang sukses dari tugas-tugas pembangunan lingkungan analitis, serba cepat, pengujian dan penyebaran fitur-fitur produk perangkat lunak kami.

4. Technical Writer

Penulis teknis adalah komunikator informasi profesional yang tugasnya mentransfer informasi (pengetahuan) antara dua pihak atau lebih, melalui media apa pun yang paling memfasilitasi transfer dan pemahaman informasi.

Baca Juga: Lowongan Kerja Juni 2021: PT PAL Indonesia Buka 4 Kepala Departemen, Simak Persyaratannya

5. Software Quality Assurance

Seorang profesional yang menentukan cara membuat proses yang paling baik untuk menguji produk tertentu di bidang manufaktur dan disiplin terkait untuk memastikan bahwa produk tersebut memenuhi spesifikasi yang berlaku.

6. System Analyst

Menganalisis persyaratan sistem dan mengatasi masalah yang relevan. Lakukan pengujian standar dan berikan solusi untuk memastikan kinerja dan keamanan tingkat tinggi. Mampu menerjemahkan kebutuhan klien internal dan eksternal kami ke dalam sistem TI baru berkualitas tinggi.

7. System Integrator

Mengimplementasikan sistem aplikasi dan troubleshoot sistem dan produk.

Baca Juga: Lowongan Kerja Terbaru Senin 21 Juni 2021: Produser TikTok, Store Crew Indomaret, dan CS Oppo

8. Mobile Developer

Memiliki kemampuan React Native/React JS/ NodeJs/ Angular/ PHP/ HTML/ JAVASCRIPT dan ASP Classic skills.

9. Server Engineer

Melakukan implementasi instalasi, konfigurasi, troubleshoot server sesuai dengan desain yang ada.

10. Storage & SAN Switch Engineer

Memelihara firmware dan software.

Baca Juga: Lowongan Kerja Juni 2021: Tower Bersama Group Buka 2 Posisi untuk Lulusan D4 hingga S1

11. Operation Programmer

Seorang programmer yang menangani pemecahan masalah di Departemen Operasi, mendukung 24/7.
Untuk deskripsi pekerjaan, persyaratan dan form pendaftaran silahkan kunjungi link:
https://www.ilcs.co.id/main/page/career

Batas waktu pendaftaran tanggal 30 Juni 2021.

Hanya kandidat terbaik yang sesuai dengan persyaratan yang akan diikutsertakan dalam proses seleksi.***

Editor: Puji Fauziah

Tags

Terkini

Terpopuler