Pembalap Sean Gelael Puji Sirkuit Mandalika Lombok, Sempurna untuk Jadi Sirkuit Kelas Dunia

13 November 2021, 19:13 WIB
Pembalap Sean Gelael memuji Sirkuit Mandalika yang dinilainya sempurna sebagai sirkuit kelas dunia. /Instagram.com / @gelaelized

PR BEKASI – Pembalap Sean Gelael memuji Sirkuit Mandalika yang mempunyai segala persyaratan sebagai sirkuit internasional.

Sean Gelael menilai Sirkuit Mandalika dibuat dengan niat dan tekad sempurna untuk menjadi sirkuit kelas dunia.

Menurut Sean Gelael, hal itu terlihat dari eksekusi pembuatan dan penyelesaian Sirkuit Mandalika.

Baca Juga: Usai Resmikan dan Jajal Sirkuit Mandalika, Jokowi: Kalau untuk Pembalap Mungkin Gak Masalah, Tapi Saya?

Pada akun Instagramnya, seperti dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com, Sean Gelael mengaku sangat menyukai Sirkuit Mandalika.

Sirkuit yang berada di Lombok Tengah itu dinilai memiliki nuansa, bentuk, pemandangan, dan lintasan trek, yang keren.

“Setelah menjajalnya sendiri, saya katakan Mandalika punya segala persyaratan,” tulisnya.

Baca Juga: Presiden Jokowi Resmikan Sirkuit Mandalika Jelang Gelaran WSBK Championship

Pembalap berusia 25 tahun itu bahkan berharap bisa menjajal Sirkuit Mandalika dalam lomba resmi.

Hal itu tidak mustahil, bila event Asian Le Mans Series memasukkan Sirkuit Mandalika dalam agenda lomba.

Tahun ini, Sean memang tengah berlomba di event balap ketahanan tersebut.

Baca Juga: Raih Sukses di Moto2, Empat Brand asal Indonesia Ikut Naik Podium di Sirkuit Losail, Qatar

“Semoga bisa membalap disini secepatnya,” tulis Sean Gelael.

Presiden Jokowi meresmikan sirkuit bernama nama resmi Pertamina Mandalika International Circuit tersebut, Jumat 12 November 2021.

Sirkuit Mandalika memiliki panjang lintasan 4,31 km dengan 17 tikungan.

Baca Juga: Jadwal MotoGP 2021 Resmi Dirilis dengan 19 Balapan, Tidak Ada Sirkuit Mandalika Indonesia?

Sirkuit Mandalika akan segera digunakan untuk lomba balap motor internasional World Superbike, 19 November 2021.

Sementara pada Maret 2022, di Sirkuit Mandalika akan digelar lomba MotoGP.***

Editor: Puji Fauziah

Tags

Terkini

Terpopuler