Viral Cleaning Service Bersihkan Sepatu Pengunjung Mall, Warganet Ngaku Ibu dari Perempuan Itu Beri Penjelasan

14 Juni 2022, 07:18 WIB
Seorang netizen yang mengaku ibu dari perempuan yang tertangkap meminta tolong cleaning service di mall akhirnya beri klarifikasi. /TikTok @m00nstyree

PR BEKASI – Sebuah video yang memperlihatkan seorang pengunjung menyodorkan sepatunya ke arah cleaning service untuk dibersihkan, viral di media sosial baru-baru ini.

Video tersebut pertama kali diunggah oleh akun TikTok @m00nstyreee pada Sabtu, 11 Juni 2022. Namun sayangnya, sang pengunggah telah menghapusnya setelah viral di media sosial mana pun.

Dalam video singkat itu, seorang laki-laki berseragam cleaning service berjongkok di depan perempuan yang merupakan pengunjung mall sambil membersihkan sepatu perempuan tersebut.

Baca Juga: Sahrul Gunawan Tuliskan Pesan Menyentuh Setelah Mendengar Pidato Ridwan Kamil dan Doa Khusus untuk Eril

Netizen pun merasa geram karena perempuan itu tidak melepaskan sepatunya ketika dibersihkan dan duduk di atas kursi, sedangkan sang cleaning service berjongkok di lantai.

Pada Senin, 13 Juni 2022, seorang netizen yang mengaku ibu dari perempuan itu memberikan penjelasan lengkap terkait kejadian tersebut dengan mengirimkan pesan melalu Instagram kepada Wanda Ponika, seorang desainer perhiasaan sekaligus motivator.

Wanda Ponika pun langsung membagikan percakapan mereka di akun Instagram @wandaponika dengan seizin yang bersangkutan untuk memberikan klarifikasi kepada netizen Indonesia.

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Hari Ini, Selasa 14 Juni 2022: Para Pencari Tuhan Jilid 15 Tayang Lagi

Netizen yang mengaku sebagai ibu dari pengunjung mall itu mengklarifikasi bahwa kejadian dalam video viral tersebut bukanlah kejadian sebenarnya.

Si ibu mengungkapkan jika putrinya pergi ke Gading Walk bersama sang kakak (perempuan). Mereka duduk di luar mall yang mana pengunjung diperbolehkan membawa hewan kesayangan.

Putrinya itu tidak sengaja menginjak kotoran anjing karena ingin masuk ke dalam malm, dia pun berniat ingin membersihkan sepatunya.

Baca Juga: 17 Link Twibbon Hari Donor Darah Sedunia 2022, Ada Banyak Desain Menarik dan Bisa Dipakai untuk Profil WA

Dia kemudian bertanya tentang lokasi keran air kepada cleaning service yang kebetulan sedang membersihkan kotoran anjing juga. Namun, cleaning service itu mengatakan tidak ada keran.

Lantas, perempuan itu bertanya kepada cleaning service lain yang membawa ember dan sikat.

Jawaban cleaning service kedua pun sama seperti jawaban cleaning service sebelumnya dan menawarkan untuk memakai sikat yang dibawanya saja.

Baca Juga: Hari Ini 14 Juni 2022 Ada Hari Apa? Simak Deretan Twibbon Menarik untuk Meramaikannya

Putri saya mau lepas sepatunya, tapi si masnya bilang, ‘Mbak, jangan dilepas sepatunya. Dipakai aja. Sepatunya Mbak angkat dan saya sikatin’,” jelas sang ibu.

Si ibu mengaku jika putrinya sempat menolak dan tetap ingin menyikat sepatunya sendiri. Sang kakak pun berkata demikian. Namun, cleaning service itu bersikeras ingin membantu.

Jadi, kebaikan hati dan ketulusan hati si Mas OB malah disalahartikan oleh netizen yang buat video,” tuturnya.

Baca Juga: Hari Ini 14 Juni 2022 Ada Hari Apa? Simak Deretan Twibbon Menarik untuk Meramaikannya

Ibu dari pengunjung mall yang viral itu pun mengatakan jika si kakak berniat memberikan uang tip, tetapi cleaning service tersebut tidak mau menerimanya.

Setelah video tersebut viral dan netizen Indonesia secara tidak langsung menghakimi, perempuan itu merasa panik dan stres sebagaimana pengakuan dari sang ibu.

Setelah adanya klarifikasi dari si ibu, muncul pro dan kontra di kalangan netizen.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Shanks Bisa Melihat Takdir hingga Yonko Terkuat Terungkap

Sebagian besar masih tidak terima karena adab lebih utama dari ilmu dan Indonesia sangat menjunjung tinggi budaya Timur yang mengutamakan sopan santun.

Sementara itu, sebagian yang lain memaklumi dan berbalik mendukung pengunjung malm tersebut karena sudah berinisiatif melepas sepatunya, tetapi si cleaning service yang menolak.

Ada pula netizen yang bersikap netral dengan menunggu penjelasan dari cleaning service itu.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Instagram @wandaponika

Tags

Terkini

Terpopuler