Kecelakaan Maut di Tol Cipali Kembali Memakan Korban, 4 Orang Tewas dan 3 Orang Alami Luka Berat

- 17 Desember 2020, 13:35 WIB
Ilustrasi kecelakaan lalu lintas./ANTARA/Aspri/
Ilustrasi kecelakaan lalu lintas./ANTARA/Aspri/ /

PR BEKASI – Sebuah insiden kecelakaan kembali terjadi di ruas Tol Cikopo – Palimanan (Cipali), Subang, Jawa Barat, pada Kamis Pagi, 17 Desember 2020.

Kanit Laka Satlantas Polres Subang Ipda Suharyadi menjelaskan bahwa kecelakaan maut tersebut terjadi pada kilometer 119.

Atas peristiwa naas itu, empat orang tewas di Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan tiga orang luka berat. Sementara penyebab kecelakaan maut ini masih dalam penyelidikan kepolisian.

Baca Juga: FPI Kembali Lakukan Demonstrasi di Kantor Polisi, Bupati Minta MUI Bogor Turun Tangan Hadapi Massa

Sementara itu, keempat korban tewas dalam kecelakaan maut langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Abdul Radjak Purwakarta, Jawa Barat.

Adapun menurut Suharyadi, minibus Grand Max B 1078 TYF yang berjalan dari arah Palimanan Cirebon menuju Jakarta menabrak bagian belakang truk yang berjalan di depannya.

Keempat korban tewas ini merupakan penumpang minibus Grand Max. Kondisi keempat korban mengenaskan rata-rata mengalami luka berat di bagian kepala, tulang kaki sampai tangan patah.

Baca Juga: PP Muhammadiyah Sebut Orang yang Mimpi Bertemu Nabi Tak Perlu Disampaikan ke Publik, Ini Alasannya

Ipda Suharyadi kembali menerangkan, identitas keempat korban tewas antara lain, Ahmad Rifai (42) warga Kebumen, Jawa Tengah, Jumina (59) warga Kebon Jeruk Jakarta Barat, dan Atik serta Siti.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x