AHY Bongkar Makar dalam Tubuh Partai Demokrat, Andi Arief Sebut Nama Jokowi dan Moeldoko

- 1 Februari 2021, 20:27 WIB
AHY ungkap ada yang ingin mengambil alih kepemimpinan di Partai Demokrat.
AHY ungkap ada yang ingin mengambil alih kepemimpinan di Partai Demokrat. /Instagram/@agusyudhoyono

PR BEKASI - Politisi Partai Demokrat Andi Arief mengakui kalau dia banyak mendapat pertanyaan terkait pernyataan yang dikeluarkan oleh Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

AHY sebelumnya mengatakan ada orang dekat dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang hendak mengambil alih kepemimpinannya di partai tersebut.

Atas begitu banyaknya pertanyaan yang diajukan kepadanya, maka Andi Arief dalam kicauan Twitternya langsung memberikan jawaban telak yaitu Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko.

Baca Juga: Kudeta Militer sedang Memanas, Kemenlu Pastikan WNI di Myanmar Aman

"Banyak yang bertanya siapa orang dekat Pak Jokowi yang mau mengambil alih kepemimpinan AHY di Demokrat, jawaban saya KSP Moeldoko," cuit Andi Arief, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari akun Twitter @Andiarief_ pada Senin, 1 Februari 2021.

Dia pun mengungkapkan alasan dari AHY yang berkirim surat dengan Jokowi.

Sebab, dikatakan Andi Arief, ketika dalam masa mempersiapkan diri untuk mengambil alih kepemimpinan itu, disebutkan kalau sudah mendapat restu dari Jokowi.

"Kenapa AHY berkirim surat ke Pak Jokowi, karena saat mempersiapkan pengambilalihan menyatakan dapat restu Pak Jokowi," kata Andi Arief.

Baca Juga: Cek Fakta: Beredar Narasi Kominfo Kerja Sama dengan Kemenkop UKM Beri BLT Rp6.8 Juta

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x