Nilai Anies Baswedan Gagal dan Tak Serius Tangani Banjir Jakarta, PSI Gulirkan Hak Interpelasi

- 26 Februari 2021, 11:51 WIB
Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DPRD DKI Jakarta menggunakan hak interpelasi di DPRD.
Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DPRD DKI Jakarta menggunakan hak interpelasi di DPRD. /Instagram.com/@psi_jakarta/instagram.com/@psi_jakarta

“Interpelasi ini kami ambil sebagai jalan konstitusional terakhir. Ini adalah tanggung jawab moral dan politik PSI terhadap warga Jakarta,” ucap Justin Untayana, dalam keterangannya Kamis, 25 Februari 2021.

Adapun pada nantinya, bila hak interpelasi tersebut dapat digunakan, Justin Untayana  menyebut bahwa terdapat tiga poin utama yang akan dikritisi oleh PSI nantinya ke Anies Baswedan terkait langkah-langkah pemprov DKI dalam menangani banjir.

Baca Juga: Negara Tetangga Indonesia Berduka, ‘Bapak Bangsa’ Papua Nugini Sir Michael Somare Wafat 

Ketiga poin yang akan dikritisi oleh PSI tersebut ialah ketidakjelasannya masterplan Anies Baswedan dalam penanggulangan banjir. Lalu poin kedua, Pemprov dinilai tidak serius dalam pembebasan lahan normalisasi yang menyebabkan terhambatnya upaya kementerian PUPR melakukan pekerjaan konstruksi di lapangan.

Poin terakhir, PSI menilai bahwa selama tiga setengah tahun ini, normalisasi maupun naturalisasi sungai di Jakarta sama sekali tidak mengalami kemajuan.

Kemudian, Justin Untayana juga menyebut, Anies Baswedan tidak memprioritaskan anggaran banjir. Hal ini terbukti dengan batalnya pembebasan 118 bidang lahan untuk normalisasi sungai senilai Rp160 miliar pada APBD-Perubahan tahun 2019.

Selain itu, Justi menuturkan bahwa ketidak seriusan dalam menangani banjir tersebut juga terlihat dari tindakan Anies Baswedan lainnya yang malah mencairkan anggaran commitment fee Formula E sebesar Rp560 miliar di Desember 2019 dan Februari 2019.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Pemerintah Tak Akan Beri Kompensasi Jika Vaksinasi Telan Korban Jiwa? Ini Faktanya

Baca Juga: Tuai Kecaman Warganet, Detik-detik Aksi Pria Terciduk Curi Celana Dalam Wanita Viral di Media Sosial 

Berdasarkan segala persoalan ini lah yang menjadi alasan PSI untuk menggunakan tindakan tersebut. Lalu, syarat agar interpelasi ini dapat dilakukan, setidaknya membutuhkan dukungan dari 15 anggota DPRD.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x