Taksi Helikopter Siap Antar Penumpang Tembus Kemacetan dari Bandara Soetta ke 72 Titik Jabodetabek

- 26 Februari 2021, 15:08 WIB
Layanan penerbangan helikopter Helicity yang disediakan oleh PT Whitesky Aviation.
Layanan penerbangan helikopter Helicity yang disediakan oleh PT Whitesky Aviation. /www.whitesky.co.id

Untuk layanan Helicity dapat mengangkut tiga sampai empat penumpang, sedangkan untuk layanan VIP bisa mengangkut sekitar empat penumpang sampai 8 penumpang.

Baca Juga: Ramal Rizky Billar dan Lesty Kejora, Mbak You Peringatkan 1 Tahun Pernikahan Hingga Ungkap Karier Justru Redup
 
Pangsa pasar yang ditarget oleh layanan Helicity dan penerbangan Heli VIP ini adalah para penumpang dari berbagai wilayah dan negara yang melakukan keberangkatan dan tiba melalui Bandara Soekarno-Hatta.
 
"Jadi tujuan dari Heliport ini adalah mengakses masyarakat yang ingin menuju atau dari bandara ke tengah kota dengan menggunakan connecting flight helikopter," kata Denon.

Landasan helikopter atau Heliport untuk Helicity ini berlokasi di kawasan bandara Cengkareng, tepatnya berada di sisi luar selatan, di mana Heliport milik Whitesky Aviation tersebut bekerja sama dengan Angkasa Pura II dalam mengakses.

Baca Juga: Karena Anya Geraldine, Rizky Febian Ungkap Dirinya Ternyata Seorang Peminum Minuman Beralkohol

CEO Whitesky Aviation tersebut berharap bahwa nantinya layanan Helicity ini dapat menjadi "role model" bagi bandara-bandara di seluruh Indonesia.

"Saya pikir ini akan menjadi suatu 'role model' nanti bagaimana ke depannya Helicity atau Taksi Terbang, kelengkapan multimoda yang bisa dibangun di bandara," ujar Denon.***

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah