Tim Densus 88 Selidiki Dugaan Kaitan Teroris Bekasi dan Condet dengan Pengeboman di Makassar

- 30 Maret 2021, 17:32 WIB
Personel Brimob mengamankan lokasi saat penggerebekan di rumah terduga teroris di Condet, Jakarta Timur, Senin, 29 Maret 2021.
Personel Brimob mengamankan lokasi saat penggerebekan di rumah terduga teroris di Condet, Jakarta Timur, Senin, 29 Maret 2021. /

Pada Senin lalu, pihak Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror menangkap tiga orang teroris di Bekasi Jawa Barat.

Mereka diantaranya, ZA (37), BS (43), dan AJ (46).

Sedangkan Densus 88 lainnya menangkap satu orang teroris di Condet Jakarta Timur, yakni HH (56).

Para teroris itu digrebek dan ditangkap oleh pihak kepolisian saat melakukan operasi antiteror.

Pihak kepolisian sendiri melakukan operasi tersebut guna untuk mencegah adanya insiden yang terjadi di Gereja Katedral Makassar Sulawesi Selatan.

Baca Juga: Tegaskan Terorisme Bukan Ajaran Islam, KAHMI Bali: Pemerintah Harus Menangkal Radikalisme Secara Komprehensif

Dari empat provinsi, Tim Densus 88 mengamankan ada sekitar 13 orang terduga teroris.

Listyo Sigit Prabowo selaku Kapolri mengatakan bahwa 13 orang terduga teroris itu di tangkap di wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB), Makassar, Jakarta, dan Bekasi.

Ia juga mengatakan bahwa Tim Densus 88 dan pihak kepolisian akan terus melakukan penangkapan dan pengamanan di wilayah Makassar, Bekasi, Jakarta, dan Mataram.

Ia lalu menambahkan bahwa masyarakat harus tetap tenang dalam menyikapi kasus tersebut.

Halaman:

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah