Asyik Joget Dugem di Aula Kantor Bupati Tanpa Prokes, Acara Kelulusan SMA Ini Berakhir di Kantor Polisi

- 12 April 2021, 19:50 WIB
Tangkapan layar - Sekelompok siswa SMAN 1 Tanjung Jabung Barat, Jambi yang berjoget dugem di acara kelulusan tanpa protokol kesehatan yang digelar di kantor bupati pada Sabtu, 10 April 2021.
Tangkapan layar - Sekelompok siswa SMAN 1 Tanjung Jabung Barat, Jambi yang berjoget dugem di acara kelulusan tanpa protokol kesehatan yang digelar di kantor bupati pada Sabtu, 10 April 2021. /YouTube/Bang Min Channel

PR BEKASI – Sebuah video yang memperlihatkan sekelompok siswa SMA sedang berjoget dugem tanpa melaksanakan protokol kesehatan (prokes) Covid-19 viral di media sosial.

Video berdurasi 16 detik tersebut pertama kali diunggah di situs berbagi video, YouTube oleh channel Bang Min Channel.

Acara tersebut merupakan sebuah acara kelulusan bertajuk yang “The Class of 21 Great Party” yang diselenggarakan oleh SMA Negeri 1 Tanjung Jabung Barat, Jambi.

Baca Juga: China Luncurkan Nomor Hotline untuk Laporkan Warganet Penghina Partai Komunis 

Lebih mencengangkannya lagi, acara tersebut diseleggarakan di di aula kantor Bupati Tanjung Jabung Barat di Kualatungkal.

Dalam acara tersebut, terlihat para siswa SMA tersebut merayakan kelulusannya dengan berjoget dugem di bawah kelap kelip lampu serta sound system yang keras.

Diketahui, kegiatan yang dilaksanakan pada Sabtu, 10 April 2021 malam tersebut akhirnya dibubarkan oleh pihak kepolisian setempat karena melanggar prokes Covid-19.

Dinas Pendidikan Provinsi Jambi mengatakan saat ini Tungkal Project selaku EO acara beserta sejumlah siswa tengah dimintai keterangan untuk penyelidikan lebih lanjut.

Baca Juga: Bacaan Surat untuk Salat Tarawih Pertama, Surat Al Maidah Ayat 6-10 Lengkap Beserta Latin dan Artinya 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x