Sebut Prabowo-Puan Bakal Maju Pilpres 2024, Arief Poyuono: Mas Ganjar Pranowo Fokus Kerja Saja, Bantu Rakyat

- 24 Mei 2021, 17:24 WIB
Arief Poyuono (kanan) minta Ganjar Pranowo (kiri) fokus kerja bantu rakyat.
Arief Poyuono (kanan) minta Ganjar Pranowo (kiri) fokus kerja bantu rakyat. /Kolase foto dari Humas Jateng/Slam dan YouTube Najwa Shihab

PR BEKASI – Mantan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Arief Poyuono menyebutkan pasangan Capres-Cawapres yang bakal maju pada Pilpres 2024.

Arief Poyuono menyebut pasangan Prabowo Subianto dan Puan Maharani akan maju berpasangan pada Pilpres 2024.

Hal tersebut disampaikan Arief Poyuono melalui akun Twitternya (@bumnbersatu).

Baca Juga: Isu Konflik PDIP dan Ganjar Pranowo Mencuat, Arief Poyuono: Prabowo-Puan Harga Mati di Pilpres 2024

Prabowo-Puan Harga Mati di Pilpres 2024,” kata Arief Poyuono sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Twitter-nya, Senin, 24 Mei 2021.

Lantas, Arief Poyuono meminta Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo agar legowo melihat pasangan tersebut

Jadi mas @ganjarpranowo mesti besar hati,” ujar Arief Poyuono.

Baca Juga: Sebut Ganjar Pranowo Mirip Jokowi, Arief Poyuono: Lihat Nanti, Apa Rakyat Masih Ingin Sosok Seperti Dia Lagi?

Arief Poyuono menuturkan bahwa jika Ganjar Pranowo sudah ditakdirkan menjadi Presiden Indonesia ke-8 tidak ada yang dapat menghalangi.

Jika kehendak yang Maha Kuasa memang memilih Mas Ganjar sebagai Presiden RI ke-8 semua tidak ada yang bisa menghalangi,” ujar Arief Poyuono

Semua akan hancur masuk jurang dan laut,” tuturnya melanjukkan.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Enggan Komentar Soal Konflik Dirinya dan PDIP: Kalau Tidak Diundang, Ya Tidak Datang

Arief Poyuono pun meminta Ganjar Pranowo fokus kerja membantu rakyat.

Fokus Kerja saja. Bantu rakyat,” tutur Arief Poyuono

Tangkapan layar cuitan Arief Poyuono.
Tangkapan layar cuitan Arief Poyuono. /Twitter/@bumnbersatu


Sebagai informasi, baru-baru ini suhu politik di internal PDI Perjuangan mendadak memanas seiring munculnya gesekan yang terjadi antara Puan Maharani dan Ganjar Pranowo.

Memanaskan hubungan Puan Maharani dan Ganjar Pranowo terungkap dari tidak diundangnya Ganjar Pranowo dalam acara koordinasi Partai untuk seluruh kader PDI Perjuangan beserta kepala daerah di Jawa Tengah.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Diprediksi Bisa Dikeluarkan dari PDIP, Rocky Gerung: Mungkin Agar Popularitasnya Naik

Diketahui acara tersebut diprakarsai dan dipimpin oleh Puan Maharani.

Namun nama Ganjar Pranowo tidak muncul dalam daftar tamu undangan dan sengaja tidak diundang.

Kedua kader PDI Perjuangan itu nampak bersitegang karena Ganjar Pranowo dinilai berambisi maju di Pilpres 2024.

Baca Juga: Kian Panas Isu Ganjar Pranowo dan Puan Maharani di PDIP, Rocky Gerung: Banteng Ngamuk atau Banteng Baper?

Lalu, berdasarkan hasil survei yang dilakukan sejumlah lembaga independen, Ganjar Pranowo memiliki elektabilitasnya terus meningkat.

Merujuk kepada hasil survei tersebut, Ganjar Pranowo pun digadang-gadang pantas menjadi calon Presiden RI pada 2024.

Namun, sebagaimana diketahui bahwa di Partai PDI Perjuangan masih terdapat putri Megawati Soekarnoputri, Puan Maharani.

Puan Maharani disebut-sebut bakal menjadi calon dari PDI perjuangan di Pilpres 2024 mendatang.***

Editor: Elfrida Chania S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x