Positif Covid-19, Wakil Duta Besar RI untuk India Meninggal Dunia

- 26 Mei 2021, 14:15 WIB
Ucapan duka cita wafatnya Wakil Duta Besar RI di India.
Ucapan duka cita wafatnya Wakil Duta Besar RI di India. /KBRI_NewDelhi

PR BEKASI - Kabar duka datang dari Kemlu RI Wakil Duta Besar Republik Indonesia (Wadubes RI) untuk India, Ferdy Nico Yohannes Piay, meninggal dunia setelah terkonfirmasi Covid-19.

Informasi tentang meninggalnya wadubes RI di India disampaikan lewat laman resmi Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di New Delhi pada Rabu, 26 Mei 2021.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri RI, Teuku Faizasyah, membenarkan hal tersebut.

Baca Juga: Airlangga Hartarto Sampaikan Kabar Duka: Partai Golkar Kehilangan Putra Terbaiknya

"Kemlu kembali berduka. Salah satu putra terbaik Kemlu, Bapak Ferdy Nico Yohannes Piay, Kuasa Usaha Ad Interim (KUAI/DCM) KBRI New Delhi telah berpulang karena Covid-19," kata Faizasyah.

Ucapan duka cita juga disampaikan oleh keluarga besar KBRI New Delhi lewat akun Instagram resmi, Indonesia in New Delhi, hari ini.

"Keluarga besar KBRI di New Delhi berduka cita atas berpulangnya salah satu pimpinan terbaik kami. Bapak Ferdy Nico Yohannes Piay, Wakil Duta Besar KBRI di New Delhi," sebut pernyataan KBRI New Delhi.

Baca Juga: Kabar Duka Datang dari Aurel Hermansyah, Atta Halilintar: Sampai Jumpa di Surga Anakku

Ditambahkan, kepemimpinan, keteladanan, dan kebaikan hati yang telah dicurahkan Wadubes RI Ferdy Piay selama mengemban tugas di India akan dikenang selamanya.

"Kepemimpinan, ketauladan, serta kebaikan hati yang telah Bapak curahkan selama mengemban tugas di India tentu akan kami kenang selama-lamanya," katanya menambahkan sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari PMJ News pada Rabu, 26 Mei 2021.

Sebelumnya, Konsul Jenderal Republik Indonesia (Konjen RI) di Mumbai, India, Agus Prihatin Saptono menyatakan Wakil Duta Besar RI Ferdy Piay sedang menjalani perawatan di rumah sakit karena terinfeksi Covid-19.

Baca Juga: Kabar Duka, Aktor Senior Wawan Wanisar Pemeran Pierre Tendean dalam Film G30S PKI Meninggal Dunia

Diketahui, sejak pertengahan April lalu, India tengah diterjang gelombang kedua pandemi Covid-19, dengan rincian total kasus aktif mencapai 26,95 juta jiwa dan 300 ribu lebih meninggal.

Tercatat pada Selasa 25 Mei 2021 kemarin, pertambahan harian kasus aktif di India mencapai 196 ribu kasus dengan pertambahan kematian 3.511 kasus.***

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x