Ingatkan Anggota Polri agar Kontrol Emosi, Listyo Sigit: Mudah Diucapkan Tak Mudah Dilaksanakan

- 29 Oktober 2021, 06:51 WIB
Kapolri Listyo Sigit mengingatkan anggota Polri untuk tetap menjaga emosi.
Kapolri Listyo Sigit mengingatkan anggota Polri untuk tetap menjaga emosi. /Humas Polri

PR BEKASI - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan imbauan dan peringatan kepada seluruh anggota Kepolisian untuk tetap menjaga emosi mereka.

Menurut Listyo Sigit mengontrol emosi akan sangat berpengaruh terhadap kinerja Polri di mana pun anggota Kepolisian berada.

"Jaga emosi jangan terpancing karena emosi yang mudah meledak dan tidak bisa dikontrol," kata Listyo Sigit, dilansir PikiranRakyat-Bekasi.com dari Humas Polri pada Jumat, 29 Oktober 2021.

Baca Juga: Liga 1 2021/2022 Siap Digelar Lagi, Kapolri Listyo Sigit Prabowo Beri Lampu Hijau

"Mungkin juga akan mengakibatkan perbuatan yang tidak terukur dan ini juga berdampak," sambungnya.

Terutama, dia melanjutkan, kepada anggota Kepolisian yang diberikan wewenang khusus oleh Undang-Undang, sangat penting bagi mereka menjaga emosi.

Pasalnya, jika tidak mampu akan memiliki potensi untuk menjadi masalah di kemudian hari.

Baca Juga: Kapolri Listyo Sigit Singgung Kasus Pembunuhan 6 Laskar FPI Hingga Habib Rizieq: Segera Kami Kirim ke Jaksa

Listyo Sigit menyampaikan hal tersebut saat pidato di hadapan anggota Polri yang baru selesai menjalani pendidikan Sespim Polri.

Tujuannya mengatakannya karena para anggota Polri itu merupakan para calon pemimpin Polri di masa yang akan datang.

Dia mengungkapkan bahwa dirinya sangat menaruh harapan supaya pemimpin di masa depan bisa menguasai lapangan, bergerak cepat, inovatif, responsif dan peka terhadap suatu perubahan situasi.

Baca Juga: Ultimatum Polisi 'Nakal' di Indonesia, Listyo Sigit: Jika Tidak Bisa Dibina Lebih Baik Binasakan Saja

"Ini yang selalu saya tekankan. Untuk mengetahui apa yang ada di sekitar anak buah, apa yang disampaikan kepada masyarakat,” tuturnya.

Menurutnya, hal tersebut sangat mudah untuk diucapkan tetapi lebih sulit dalam pelaksanaannya.

Akan tetapi, dia merasa yakin bahwa anggota Polri yang baru selesai menyelesaikan pendidikannya itu mampu melaksanakannya.

Baca Juga: Kapolri Listyo Sigit Tuai Kritik Usai Larang Media Siarkan Kepolisian yang Tampilkan Arogansi dan Kekerasan

"Mudah diucapkan tapi tidak mudah untuk dilaksanakan tapi ini saya yakin rekan-rekan semua mampu untuk melaksanakan ini," ujarnya.

"Karena rekan-rekan adalah pemimpin-pemimpin yang membawa perubahan untuk masa depan institusi yang lebih baik,” tandasnya.***

Editor: Elfrida Chania S

Sumber: Humas Polri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x