Ustaz Ujang Busthomi Datangi Warga yang 4 Tahun Dipasung, Diduga ODGJ

- 22 Desember 2021, 13:24 WIB
Ustaz Ujang Busthomi mendatangi lokasi warga yang dipasung di daerah Kabupaten Indramayu.
Ustaz Ujang Busthomi mendatangi lokasi warga yang dipasung di daerah Kabupaten Indramayu. /YouTube/Kang Ujang Busthomi Cirebon

PR BEKASI - Ustaz Ujang Busthomi menyambangi salah satu desa di daerah Kabupaten Indramayu setelah mendengar ada warga yang dipasung.

Disampaikan Ustaz Ujang Busthomi bahwa dia mendapat laporan ada warga dipasung dari salah satu warga Kabupaten Indramayu.

Lokasi yang didatangi Ustaz Ujang Busthomi ini di Tanjung Sari, Kabupaten Indramayu, dan dia menemui orang yang dipasung tersebut serta keluarganya.

Baca Juga: Ustaz Ujang Busthomi Cabut Ajian Kakek 70 Tahun, Kini Hanya Tinggal Tulang Berbalut Kulit

Dikabarkan bahwa warga bernama Hadi kelahiran 1985 ini sudah lima tahun dipasung oleh warga di sana.

Atas pengakuan keluarga, Hadi yang merupakan anak ke-12 dari 13 bersaudara ini pernah memiliki pesantren di daerah Garut.

Ustaz Ujang Busthomi pun menanyakan kehadiran dari pemerintah Kabupaten Indramayu untuk melihat warganya.

Baca Juga: Ustaz Ujang Busthomi Bagikan Uang hingga Rp500 Juta, Bantuan PPKM Darurat untuk Warga Cirebon

Keluarga mengaku kalau pihak Dinas Sosial Kabupaten Indramayu masih belum ada yang mengulurkan bantuan.

"Dinas Sosial Kabupaten Indramayu belum ada yang menengok," katanya, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari kanal YouTube Kang Ujang Busthomi Cirebon pada Rabu, 22 Desember 2021.

"Aduh kumaha ini pemerintah Kabupaten Indramayu ini di desa Tanjung Sari, aduh Ibu Bupati monggo ditengokin kasihan ini, aduh ana maning bae," ujarnya lagi.

Baca Juga: Ustaz Ujang Busthomi Temui Nenek 'Dukun' Berumur 120 Tahun, Ngaku Pernah Terbang ke Langit

Bapak dari Hadi pun mengatakan bahwa Kuwu di desa mereka tidak pernah melaporkan hal ini ke Dinas Sosial.

"Kepengen waras (sembu)," kata bapaknya yang menengok dari lokasi si anak dipasung.

"Pak ini dicopot aja, Pak, kasihan. Begini juga kan manusia, Pak, jangan diperlakukan seperti ini," tutur Ustaz Ujang Busthomi.

Baca Juga: Ustaz Ujang Busthomi Temui Dukun Berusia 100 Tahun: Masih Galak Walau Sakit Menahun

"Bukan hewan, manusia. Siapa yang mau kaya gini? Nggak mau," kata Hadi.

Diceritakan oleh keluarga, Hadi yang pernah menikah satu kali ini belajar ilmu-ilmuan tanpa guru. Bahkan, si bapak mengatakan banyak yang meninggal karenanya.

"Akeh wong mati (banyak orang meninggal)," kata bapaknya.

Baca Juga: Majikannya Kalah di Pilkada, Ustaz Ujang Busthomi Usir Jin yang Rasuki 3 Pegawai KPU Cirebon

Adik dari Hadi pun mengatakan kalau kakaknya ini galak, sempat belajar dari surat-surat berbahasa Arab atau semacam amalan, tetapi tanpa pendampingan.

Akan tetapi, ketika ditanyakan keberadaan dari surat-surat bahasa Arab tersebut ternyata sudah dibakar oleh Hadi sendiri.

Selain itu, Hadi juga membawa-bawa golok yang diarahkan kepada orang lain, sehingga akhirnya dipasung.

Baca Juga: Ustaz Ujang Busthomi Kunjungi Dukun Santet Berusia 96 Tahun, Ternyata Masih Fasih Merapal Mantra

Diduga, Hadi mengalami gangguan kejiwaan dan salah satu ODGJ atau orang dengan gangguan Jiwa.

Ustaz Ujang Busthomi pun mengharapkan Dinas Sosial Kabupaten Indramayu bisa mengambil sikap dan membawanya.***

Editor: Elfrida Chania S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x