Kota Serang Dikepung Banjir, Sebuah Rumah Hanyut Terbawa Arus Kali Banten

- 1 Maret 2022, 21:09 WIB
Video viral dari Instagram Ustaz Yusuf Mansur tentang meluapnya sungai di Kota Serang, Banten yang menyeret sebuah rumah.
Video viral dari Instagram Ustaz Yusuf Mansur tentang meluapnya sungai di Kota Serang, Banten yang menyeret sebuah rumah. /Kolase foto Instagram @yusufmansurnew

PR BEKASI - Kota Serang yang menjadi ibu kota Provinsi Banten pada hari ini dikepung banjir akibat hujan lebat sejak Senin, 28 Februari 2022.

Hujan lebat yang mengguyur sepanjang sore hingga malam hari mengakibatkan sejumlah sungai yang ada di Kota Serang meluap.

Akibat luapan itu, salah satu sungai yang meluap di Kota Serang menyebabkan sebuah rumah ikut terseret arus atau terbawa hanyut.

Hal tersebut terlihat dari sebuah unggahan di Instagram pribadi Ustaz Yusuf Mansur.

Baca Juga: Doddy Sudrajat Wanti-wanti agar Gala Sky Tak Jadi Artis, Haji Faisal: Ini Bukan Zaman Siti Nurbaya

Dalam unggahannya, terdapat video yang memperlihatkan sebuah rumah ikut terseret arus sungai hingga membuatnya hancur dan hanyut setelah menabrak sebuah jembatan.

"Begitu mendarat dari Padang, Sumbar, dapet berita tentang kali Banten, meluap, banyak kepiluan, kesedihan di sana," tulis Ustaz Yusuf Mansur.

Di video tersebut juga, terdengar suara panik seorang pria yang menyebutkan keadaan sungai di kali Banten.

"Ya Allah, ya Allah, kali Banten meluap, kali Banten meluap," ucap pria dalam video, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari Instagram @yusufmansurnew pada Selasa, 1 Maret 2022.

Baca Juga: Tolak Kaos Solidaritas Ukraina, Pemain Turki: Setiap Hari Ribuan Orang Meninggal di Timur Tengah

Terdengar juga suara warga yang ikut panik dengan pemandangan di depannya.

Diketahui sebelumnya, laporan Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Serang mencatat 4 dari 6 kecamatan di Kota Serang terdampak banjir akibat curah hujan tinggi yang mengguyur daerah tersebut.

Hal ini disampaikan Kepala BPBD Kota Serang, Diat Hermawan, sebagaimana dilansir Pikiran-rakyat.Bekasi.com dari ANTARA.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: ANTARA Instagram @yusufmansurnew


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x