Polisi Berhasil Kantongi Identitas Pengemudi Pajero Arogan yang Viral di Media Sosial

- 23 Mei 2022, 14:08 WIB
Identitas pengemudi mobil Pajero yang ugal-ugalan dan berakhir dengan penamparan berhasil ditemukan polisi.
Identitas pengemudi mobil Pajero yang ugal-ugalan dan berakhir dengan penamparan berhasil ditemukan polisi. /Ahmadsahroni88

PR BEKASI - Polisi telah mengantongi identitas pengemudi Pajero yang arogan dan sempat viral di media sosial.

Hal itu disampaikan Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan pada awak media Senin, 23 Mei 2022.

Menurut Zulpan mobil Pajero dengan plat nomor kendaraan B 119 MCP itu teridentifikasi sebagai kendaraan atas nama sebuah perusahaan yang diketahui berada di Jatiuwung, Tangerang, Banten.

Baca Juga: One Piece Film Red Ungkap Bentuk Baru Kapal Bajak Laut Topi Jerami, Thousand Sunny Berubah Layaknya Manusia

"Ya (mobil Pajero) atas nama PT M," ujar Zulpan dilansir PikiranRakyat-Bekasi.com dari PMJ News.

Namun menurut Zulpan, untuk pengendara mobil Pajero yang ugal-ugalan dan arogan tersebut saat ini belum diketahui keberadaanya.

Menurut Zulpan, kasus ini sedang ditangani Polsek Duren Sawit.

Baca Juga: Polri Imbau Tak Boleh Beli Pelat Kendaraan Putih Secara Online, Berikut Alasannya

Diberitakan sebelumnya, sebuah video viral yang menayangkan adanya cekcok antara pengemudi mobil Pajero Sport dengan Yaris di Gerbang Tol (GT) Tomang, Jakarta Barat beberapa waktu lalu.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x