Momen Ridwan Kamil Saat Memantau Upaya Pencarian Sang Anak, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di Swiss

- 29 Mei 2022, 16:24 WIB
Ridwan Kamil bersama tim penyelamat.
Ridwan Kamil bersama tim penyelamat. /KBRI Bern

PR BEKASI - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil tampak memantau secara langsung upaya pencarian sang anak, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril yang hilang di sungai Aare, Ibu Kota Bern, Swiss.

Dalam momen tersebut terlihat Ridwan Kamil sedang ikut berkoordinasi bersama pihak kepolisian setempat.

Sebagaimana diketahui bahwa hingga pencarian hari ketiga, tim SAR belum berhasil menemukan Eril.

Baca Juga: Pasca Anak Ridwan Kamil Hilang, Aksi Warganet Indonesia yang Komentari Google Maps Sungai Aare Disorot Asing

Kendati demikian, menurut Dubes Indonesia di Swiss, tak ada batas akhir pencarian dalam proses ini.

Itu artinya, pihak kepolisian dan tim SAR akan terus melakukan pencarian sampai Eril ditemukan.

Dalam proses pencarian Eril hari ini, Minggu, 29 Mei 2022, tim SAR akan terfokus pada dua titik pintu air.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Mugello Italia, Quartararo dan Marquez Start di Posisi Berapa?

Lokasinya berada di titik terdekat saat terkahir kali Eril terlihat, yaitu Schwellenmaetelli dan Engehalde.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x