Update Terkini Pencarian Anak Ridwan Kamil: Klub Pendayung Dikerahkan, Orang Tua Eril Ikut Susuri Area Sungai

- 1 Juni 2022, 10:22 WIB
Kolase potret Eril (kanan), anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Sungai Aare di Swiss (kiri).
Kolase potret Eril (kanan), anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Sungai Aare di Swiss (kiri). /Pixabay/hpgruesen dan Instagram.com/@emmerilkahn/

PR BEKASI - Update terkini pencarian anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau akrab disapa Eril kini akan memasuki hari ketujuh.

Hampir seminggu berlalu, keberadaan anak sulung Gubernur Jawa Barat itu belum juga diketahui.

Berbagai usaha telah dilakukan oleh Ridwan Kamil yang juga dibantu oleh Polisi serta Tim SAR setempat.

Dalam proses pencarian Eril, Tim SAR juga melibatkan masyarakat setempat, salah satunya yaitu klub pendayung.

Baca Juga: 5 Misteri yang Belum Terpecahkan Selama Arc Wano, Jelang One Piece 1051

Dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari laman KBRI padaa 31 Mei 2022, pencarian Eril masih terfokus pada area di antara dua pintu air, serta patroli intensif pada wilayah setelah pintu air kedua.

Selain dilakukan oleh Tim SAR, pencarian Eril juga melibatkan satu boat house atau rumah kapal di wilayah Wohlensee.

Polisi Bern juga memastikan bahwa berbagai komunitas di sepanjang bantaran sungai Aare telah terinformasikan dengan baik.

Baca Juga: Kapan Hari Anak Internasional? Simak Cara Dapatkan 10 Twibbon Gratis Berikut

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Kemlu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x