PRJ Kemayoran 2022 Diharapkan dapat Meningkatkan Konsumsi Masyarakat Terhadap Produk Lokal

- 9 Juni 2022, 18:09 WIB
Jakarta Fair PRJ Kemayoran dibuka mulai 9 Juni 2022 ini.
Jakarta Fair PRJ Kemayoran dibuka mulai 9 Juni 2022 ini. /Instagram @jakartafairid

 

PR BEKASI - Setelah vakum selama dua tahun akibat pandemi Covid-19, tahun ini Jakarta Fair di Pekan Raya Jakarta (PRJ) Kemayoran akan kembali digelar.

Jakarta Fair di PRJ Kemayoran 2022 ini dibuka pada Kamis, 9 Juni 2022 dan ditutup pada tanggal 17 Juli 2022.

Saraswati sebagai koordinator pariwisata, KUKM dan Perindag Biro Perekonomian dan Keuangan Sekretariat Daerah Pemerintah Provinsi DKI jakarta mengatakan bahwa PRJ Kemayoran 2022 adalah pameran terbesar di DKI Jakarta.

Acara tersebut diharapkan dapat kembali memulihkan perekonomian serta mengurangi pengangguran di ibu kota Jakarta.

Baca Juga: Tes IQ: Hanya Orang Teliti yang Bisa Temukan Huruf O yang Bersembunyi di Antara Huruf Q di Gambar Berikut!

Saraswati juga mengungkapkan, bahwa di tahun 2021 perekonomian DKI Jakarta memiliki kontribusi sebesar 17,19 persen dalam perekonomian Indonesia.

"75 persen perekonomian Jakarta didukung oleh sektor tersier, salah satunya dari sektor pariwisata, termasuk Jakarta Fair PRJ Kemayoran," ujar Saraswati.

Dikutip oleh PikiranRakyat-Bekasi.com dari Antara, pada Jakarta Fair yang terakhir diadakan sebelum pandemi, di tahun 2019, Pemerintah Provinsi DKI mencatat setidaknya dapat menarik transaksi yang mencapai Rp7,5 triliun dan jumlah pengunjung sebanyak 6,8 juta.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah