Bahas Koalisi, Ketum PDIP Berpeluang Bertemu dan SBY, Bakal Jadi Kekuatan Baru di Pilpres 2024?

- 5 September 2023, 13:05 WIB
Pertemuan Megawati (kanan) dan SBY (kiri).
Pertemuan Megawati (kanan) dan SBY (kiri). /Antara/

PATRIOT BEKASI - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri memiliki peluang bertemu Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), untuk membahas kerja sama politik pada Pilpres 2024.

Pernyataan tersebut disampaikan Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto kepada awak media Senin, 4 September 2023.

"Ya, nanti (penjajakannya), kan tim pemenangan nasional (sudah) dibentuk. Tim pemenangan nasional ini kemudian mendapat arahan dari dewan pengarah para ketum partai," ujar Hasto kepada awak media di Kantor DPP PDIP, Jakarta.

"Di situlah komunikasi secara intens dengan partai politik lain, dengan tokoh-tokoh masyarakat itu akan dilakukan. Mengingat dewan penasihat itu juga nanti akan berasal dari tokoh-tokoh masyarakat," sambungnya dikutip Patriot Bekasi dari Antara Selasa, 5 September 2023.

Baca Juga: Berakhir Masa Jabatannya, Ini Ucapan Pamit dan Maaf Ridwan Kamil untuk Warga Jawa Barat

Diketahui, peluang antara PDIP dan Demokrat ini terjadi usai Demokrat resmi mencabut dukungannya terhadap bakal capres Anies Baswedan sekaligus keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) setelah Majelis Tinggi Partai Demokrat menggelar rapat di Cikeas, Bogor, Jawa Barat, pada Jumat, 1 September 2023.

Sementara menurut Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani juga tidak jauh beda apa yang disampaikan Sekjen PDIP dengan mengatakan ada harapan untuk terwujudnya pertemuan, antara Megawati dengan SBY.

Hal itu disampaikannya Puan merespons cuitan SBY, yang mengaku bermimpi bertemu dengan Presiden ke-5 RI yakni Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Halaman:

Editor: Ahmad Zaki Kusnaedi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x