Perang Bintang Tangerang Selatan Dimulai Pekan Ini, Tiga Paslon Siap Bertarung di Pilkada 2020

- 3 September 2020, 19:49 WIB
Ilustrasi pelaksanaan Pilkada 2020.
Ilustrasi pelaksanaan Pilkada 2020. /PMJ News

PR BEKASI – Pesiapan untuk menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 yang akan diselenggarakan secara serentak di sejumlah daerah di Indonesia juga terjadi di Kota Tangerang Selatan (Tangsel)

Persiapan yang akan dilakukan dalam waktu dekat di antaranya adalah pendaftaran calon kepala daerah Kota Tangerang Selatan.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangselyang akan memulai tahapan pembukaan pendaftaran pasangan calon wali kota dan wakil wali kota.

Baca Juga: Bantuan Rp600.000 Dijadikan Modus Penipuan Baru, Pekerja Diminta Waspada Pencurian Data 

Dikutip oleh pikiranrakyat-bekasi.com dari PMJ News pada Kamis 3 September 2020, rencana proses pendaftaran bagi pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Tangerang Selatan (Tangsel) akan dimulai pada 4 hingga 6 September 2020 mendatang.

Achmad Mujahid selaku Komisioner KPU Kota Tangsel Divisi Teknis, menyebutkan bahwa hingga Rabu, 2 September 2020, sudah ada pasangan bakal calon yang menyatakan siap untuk mendaftar pada Pilkada 2020.

“(Paslon) PDI Perjuangan, Gerindra, Hanura yang akan mendaftar pertama dengan pasangan Muhamad – Saraswati pada Jumat, 4 September 2020, Pukul 14.00 WIB,” ujar Mujahid, di Setu Kota Tangsel pada Rabu, 2 September 2020.

Menurut Mujahid, pasangan calon yang akan paju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 yang akan dilakukan secara serentak, untuk Pilkada Kota Tangsel juga diketahui bahwa sudah ada tiga pasangan yang akan mendaftar.

Baca Juga: Pakai Masker Bisa Sebabkan Hipoksi, Dokter Paru Beri Penjelasan demi Jauhkan Ketakutan Masyarakat 

Diketahui bahwa ketiga pasangan bakal calon tersebut telah mendeklarasikan diri sebelumnya. Ketiga pasangan calon kepala daerah Kota Tangerang ini juga diusung oleh beberapa partai.

Ketiga pasangan bakal calon tersebut di antaranya, pasanga dari Golkar Benyamin Davnie (Wakil Wali Kota 2011-2020) dan Pilar Saga Ichsan (Keponakan Ratu Atut), pasangan Siti Nur Azizah (putri Ma'ruf Amin) dan Ruhama Ben, dan pasangan Muhamad dan Rahayu Saraswati (keponakan Prabowo Subianto).

Ketiga pasangan tersebut juga telah mengantongi dukungan dari partai politik.

“Pasangan kedua yang mendaftar ada Siti Nur Azizah – Ruhamaben yang diusung partai Demokrat, PKS, dan PKB. Rencananya, mereka mendaftar pada Sabtu, 5 September 2020,” Pungkasnya.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x