Ingatkan Jajarannya dalam Sidang Kabinet, Jokowi Tak Ingin Tiga Klaster Covid-19 Diabaikan

- 7 September 2020, 19:44 WIB
Presiden Joko Widodo saat memimpin sidang paripurna kabinet.
Presiden Joko Widodo saat memimpin sidang paripurna kabinet. /Instagram @jokowi

PR BEKASI – Presiden Joko Widodo dalam Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, pada hari ini Senin, 7 September 2020. mengingatkan perihal antisipasi penyebaran COVID-19.

Dikutip oleh Pikiranrakyat-Bekasi.com dari akun Instagram resmi milik Presiden Jokowi yang diunggah pada Senin, 7 September 2020 sore hari.

Presiden Jokowi mengingatkan kepada segenap jajaran pemerintah untuk mengantisipasi penyebaran COVID-19.

Hal tersebut Jokowi sampaikan melalui tiga klaster, yakni klaster perkantoran, klaster keluarga, dan klaster Pilkada (Pemilihan kepala daerah).

Baca Juga: Lakukan Pencarian Besar-besaran, Pelaku Penusukan Acak Berhasil Ditangkap Kepolisian Inggris 

“Klaster Pilkada? Ya, Pilkada serentak yang berlangsung Desember nanti, harus dilaksanakan dengan sangat hati-hati agar tidak menjadi ruang penyebaran virus,” kata Jokowi dalam keterangan foto yang diunggah di akun Instagramnya.

Diketahui bahwa saat ini pihak terkait sedang melakukan persiapan menjelang Pilkada yang akan diselenggarakan secara serentak di beberapa wilayah di Indonesia pada 9 Desember 2020 mendatang.

Sempat dikabarkan bahwa ada puluhan bakal calon yang positif COVID-19, hal ini juga telah diklarifikasi beberapa waktu lalu oleh pihak KPU.

Selain itu, klaster baru muncul di beberapa daerah hingga daerah tersebut ditetapkan sebagai zona merah.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x