Polisi Ungkap Kecelakaan di Tol Japek KM 58, Ternyata Ini Penyebabnya

- 12 April 2024, 19:33 WIB
Polisi ungkap penyebab kecelakaan maut di KM 58.
Polisi ungkap penyebab kecelakaan maut di KM 58. /Dok. Humas Polri/

PATRIOT BEKASI - Polisi mengungkap penyebab kecelakaan maut yang terjadi di Jalan Tol Jakarta-Cikampek KM 58 pada Senin, 8 April 2024.

Hasil penyelidikan polisi mengungkap penyebab kecelakaan diakibatkan oleh pengemudi kendaraan Gran Max yang mengalami microsleep. sehingga kendaraan tersebut masuk ke jalur Contraflow dan menyebabkan kecelakaan.

Keterangan terkait penyebab kecelakaan maut tersebut disampaikan oleh Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Trunoyudho kepada wartawan pada Jumat, 12 April 2024.

Baca Juga: Dikepung Warga hingga Pagi, Pelaku Pencurian di Bekasi Ditangkap Warga

"Hasil dari pengakuan trayek travel tersebut, sopir dari kendaran Grandmax ini tidak ada jeda waktu istirahat selama tiga hari terakhir dengan rute Ciamis-Jakarta dan Jakarta -Ciamis," ujar Trunoyudo.

Trunoyudo menambahkan, adapun dari 13 jenazah korban kecelakaan maut tersebut, 11 jenazah dipindahkan dari RSUD Karawang ke RS Polri Kramat Jati Jakarta karena fasilitas yang kurang mendukung.

Sehingga, lanjut Trunoyudo, hasil Lab DNA RS Polri diperkirakan akan keluar pada hari Senin tanggal 15 April 2024 mendatang.

Diberitakan sebelumnya, telah terjadi insiden kecelakan maut terjadi di Tol Jakarta-Cikampek KM 58 pada Senin, 9 April 2024.

Akiba insiden kecelakaan maut tersebut sebanyak 13 orang dinyatakan meninggal dunia.***

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x