Kasus Satpam Pukul Anjing Berakhir Damai, Robby Purba dan Marlene Hariman Bertemu Sekuriti

- 11 Juni 2024, 17:30 WIB
Kasus sekuriti memukul anjing di Plaza Indonesia berakhir damai.
Kasus sekuriti memukul anjing di Plaza Indonesia berakhir damai. /Instagram.com/@kiyotothepom dan @plazaindonesia/

PATRIOT BEKASI - Kasus viral anjing dipukul oleh sekuriti di pusat perbelanjaan Plaza Indonesia akhirnya berujung damai.

Robby Purba dan Marlene Hariman yang mengunggah video ke media sosial bertemu Nasarius eks sekuriti Plaza Indonesia.

Ketiganya bertemu di Polsek Metro Menteng, Jakarta Pusat Selasa, 11 Juni 2024.

Mereka melakukan mediasi untuk menyelesaikan permasalahan yang tengah viral di media sosial secara kekeluargaan.

Baca Juga: Polisi Tangkap Pelaku Pengancaman terhadap Ria Ricis, Ini Identitasnya

Dalam pertemuan itu Robby Purba dan Marlene Hariman mengaku bersalah atas kesalahpahaman.

Keduanya kemudian meminta maaf kepada Nasarius.

Dalam kesempatan itu Nasarius juga menerima permintaan maaf Robby dan Marlene.

Ketiganya bersama-sama sepakat untuk menyelesaikan masalah ini secara damai.

Halaman:

Editor: M Hafni Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah