Soal Kunjungan Prabowo Subianto ke AS, Fadli Zon: Memiliki Arti Penting Bagi Pertahanan Indonesia

- 20 Oktober 2020, 07:51 WIB
Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto.*
Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto.* /Antara./

Sebagai seorang tokoh yang dinilai kontroversial oleh beberapa negara, Fadli Zon menilai, kunjungan Prabowo Subianto ke AS juga mempunyai banyak arti penting.

Baca Juga: MUI Usulkan Fatwa tentang Masa Jabatan Presiden Jadi 7-8 Tahun, Peneliti: Tidak Ada Urgensinya

"Dengan kunjungannya ke Washington DC, saya kira orang akan bisa menilai secara lebih dekat bahwa @prabowo tidaklah seperti yang mereka anggap sebelum ini," kata Fadli Zon.

Menurut Fadli Zon, Prabowo Subianto adalah salah satu tokoh militer yang punya komitmen kuat pada demokrasi.

"Berlaga di panggung politik bukan dengan modal senjata, melainkan dengan kendaraan partai politik, dan mengikuti proses pemilu. Dengan memenuhi undangan AS ini, dia (Prabowo) jadi punya kesempatan menunjukkan hal-hal itu secara langsung," katanya.

Baca Juga: Satu Tahun Pemerintahan Jokowi-Ma'ruf, Sahroni Apresiasi Pemerintah dalam Menuntaskan Hukum dan HAM

Namun, keuntungan terbesar dari kunjungan ke AS tetaplah untuk keperluan diplomasi pertahanan Indonesia.

"Sebagai pemimpin dari sebuah kementerian vital dengan alokasi anggaran besar, Pak @prabowo pasti ingin memastikan politik anggaran kita punya prinsip, tepat guna, efisien, dan ekonomis," kata Fadli Zon.

Apalagi menurutnya, di dalam pengadaan alutsista, pertimbangannya tidak semata-mata cepat dan efisien, tapi harus ada juga pertimbangan geopolitik dan geostrateginya.

Baca Juga: Lima Orang Bernama 'Tuhan' Masuk dalam DPT Pilkada Jember 2020

Halaman:

Editor: Puji Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x