Pulang ke Indonesia, Rizieq Shihab Akan Jadi Wali Nikah Putri Keempatnya, Najwa Shihab

- 6 November 2020, 11:20 WIB
Pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab.
Pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab. /RRI/

PR BEKASI – Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab sampaikan rencana kepulangannya ke Indonesia pada Selasa, 10 November 2020 mendatang.

Melalui unggahan video pada kanal YouTube Front TV, Rizieq Shihab menungkapkan semua kebutuhan untuk pulang ke Tanah Air telah dilengkapi.

Hal itu berdasarkan keterangannya terkait pembelian tiket pesawat untuknya bersama keluarga, passport hingga visa yang telah diperpanjang. 

Baca Juga: Indonesia Resmi Alami Resesi Ekonomi, Rizal Ramli Beri Nasihat Penting untuk Pemerintah

"Insya Allah saya dan keluarga, Insya Allah hari senin tanggal 9 November 2020 jam 19.30 waktu Saudi, akan terbang dari bandara kota Jeddah dengan pesawat Saudia," kata Rizieq Shihab.

Rizieq Shihab akan peringati momen besar Maulid Nabi pada 13 November tahun 2020 mendatang di tempat gurunya, yaitu Habib Ali Assegaf di wilayah Tebet, Jakarta Selatan.

Selain itu, Rizieq Shihab pulang ke Indonesia juga untuk menjadi wali nikah putri keempat nya, Najwa Shihab.

Baca Juga: Diam-diam Yamaha Ubah Teknis Mesin Tanpa Persetujuan, Tanpa Kompromi Poin Langsung Dikurangi 50

“Acara akad nikah anak beliau,” ujar Sekertaris Umum FPI Munarman di Jakarta sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari RRI pada Jumat, 6 November 2020.

Halaman:

Editor: Puji Fauziah

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x