Jelang Inter Milan Vs Atalanta, Ambisi Nerazzurri Raih Scudetto Berpotensi Dijegal Atalanta

8 Maret 2021, 20:36 WIB
Inter Milan akan diadang ujian berat oleh tamunya Atalanta di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa, 9 Maret 2021 dini hari WIB. /Twitter.com/fooballitalia

PR BEKASI – Inter Milan akan menjamu tamunya sesama klub yang identik dengan warna biru hitam, Atalanta dalam lanjutan Serie A pekan ke-26, Selasa, 9 Maret 2021 dini hari WIB.

Nerazzurri yang berada di puncak klasemen dengan 59 poin akan menghadapi tim asuhan Gasperini di Stadion Giuseppe Meazza, Milan. Inter berusaha memanfaatkan laga ini untuk menjauh dari AC Milan dan Juventus yang membuntuti di belakangnya.

Atalanta terpaut sepuluh poin dari Inter Milan sebagai pemuncak klasemen dengan torehan 49 poin.

Performa apik Atalanta dalam empat pertandingan terakhirnya yang selalu menang patut diwaspadai oleh Inter.

Baca Juga: Serikat Buruh Terbesar Myanmar Resmi Mogok Nasional, Dua Orang Tewas Tertembak di Kepala

Baca Juga: Wali Kota Bekasi Diduga Terlibat Kasus Sengketa Tanah, Polda Metro Jaya Jadwalkan Pemanggilan

Baca Juga: Upaya Pemberantasan Korupsi Dinilai Tak Beri Efek Jera, HNW: Publik Melihat Semakin Banyak Dagelan 

Dalam empat kemenangan beruntun di Liga itu, mereka mencetak 12 dan hanya kebobolan tiga gol.

Mengutip dari situs resmi Inter, laga ini akan jadi pertemuan ke-120 antara Inter dan Atalanta di Serie A.

Dari 119 pertandingan sebelumnya, Nerazzurri menang 63 kali, Atalanta 23 kali, dan 32 laga berakhir seri.

Inter hanya memenangkan satu dari enam pertandingan terakhir mereka melawan Atalanta di Serie A (empat seri dan satu kekalahan).

Akan tetapi cenderung memperoleh hasil lebih baik saat melawan mereka di San Siro.

Baca Juga: Jangan Lupakan Timnas Wanita, Lihat Aksi-aksi Memukau di Latihan Perdana Jelang Sea Games 2021 

Dari enam pertemuan terakhir menghadapi Atalanta di sana, mereka menang empat dan bermain seri dua kali (dua pertandingan terakhir berakhir seri), serta kebobolan dua gol.

Untuk keempat kalinya di dalam era tiga poin per kemenangan, Inter berhasil meraup setidaknya 59 poin dalam 25 laga pertama di Serie A.

Tim asuhan Antonio Conte memenangkan semua dari sembilan laga kandang terakhir, sebuah capaian yang terakhir dilakukan pada Mei 2011, ketika mereka tidak terkalahkan dalam 13 laga kandang.

Nerazzurri mengokohkan diri sebagai tim pemilik serangan terbaik di liga (62 gol), hanya unggul dua gol dari Atalanta asuhan Gasperini, yang sejauh ini telah menorehkan 60 gol.

Skuat Gasperini telah mencatatkan skor dengan rerata tiga gol per pertandingan dalam 12 pertandingan terakhir mereka.

Baca Juga: Amankan 12 Kilo Sabu dan 3.750 Ekstasi, Polres Metro Bekasi Berhasil Bongkar Jaringan Narkoba Lintas Negara 

Dalam lima liga Top Eropa, tidak ada tim yang pernah melakukannya lebih baik (PSG dan Bayern Munich telah menyamainya).

Atalanta memiliki 13 pemain yang semuanya mencetak setidaknya satu gol dan asis sejauh ini di Serie A, rekor lainnya untuk sebuah tim di lima liga top Eropa pada musim 2020-21.

Inter tentunya akan mengandalkan Romelu Lukaku di lini serang nanti. Selain tajam dalam urusan gol, ia juga piawai dalam memberikan asis.

Lukaku telah menorehkan delapan asis sejauh Serie A musim ini, sebuah rekor baginya, belum pernah mencapai raihan ini dalam satu musim di semua lima liga top Eropa.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Football Italia

Tags

Terkini

Terpopuler