Jelang Pekan Kedelapan BRI Liga 1, Pelatih Bali United Puji Lini Pertahanan Persebaya

2 September 2022, 13:12 WIB
Pelatih Bali United FC Stefano Cugurra. /Liga Indonesia Baru

PR BEKASI – Sang juara bertahan Bali United FC akan melakoni pertandingan di pekan kedelapan kompetisi BRI Liga 1 musim 2022-2023.

Bali United FC akan bertandang ke markas Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat, 2 September pada pukul 16.00 WIB.

Tim berjuluk Serdadu Tridatu datang dengan status sebagai tim yang paling produktif ketiga dimana telah berhasil menyarangkan 14 gol ke gawang lawan dari tujuh pertandingan sebelumnya.

Baca Juga: Denis Zakaria Resmi ke Chelsea, Berikut Pesepakbola yang Curi Perhatian The Blues

Pencapaian mengagumkan Bali United FC hanya kalah dari dua tim teratas di papan klasemen sementara kompetisi BRI Liga 1 musim 2022-2023, yaitu Borneo FC Samarinda dan Madura United FC dengan perolehan total sama-sama tercatat 17 gol.

Walaupun memiliki catatan yang terbilang produktif di kompetisi BRI Liga 1 musim 2022-2023 dengan rata-rata dua gol per pertandingan.

Namun Serdadu Tridatu tidak bisa menganggap enteng Persebaya Surabaya di pertandingan pekan kedelapan tersebut.

Gawang Persebaya Surabaya sejauh ini baru kebobolan oleh lawan dengan catatan enam kali atau paling rendang kedua dibawah dari PSM Makassar yang hanya baru kebobolan dengan empat gol.

Baca Juga: Tersangka Obstruction of Justice Kasus Pembunuhan Brigadir J Menjadi Tujuh Orang, Berikut Nama dan Jabatannya

Pelatih kepala Bali United FC Stefano Cugurra menilai bahwa sang lawan Persebaya Surabaya merupakan tim kuat, apalagi saat ini mereka hanya kebobolan dengan sedikit gol.

"Saya pikir ini adalah pertandingan antara dua tim kuat di liga. Buktinya mereka hanya kebobolan sedikit gol, artinya mereka kuat. Tapi kami juga kuat karena cetak banyak gol," kata Stefano Cugurra, dikutip PikiranRakyat-Bekasi.com dari laman resmi milik Liga Indonesia Baru.

Jika rata-rata yang dimiliki oleh Bali United FC bisa mencetak dua gol pada setiap pertandingannya, maka sang lawan Persebaya Surabaya hanya baru sekali mengalami kebobolan dengan dua gol.

Baca Juga: Cerita Asli Film Until Tomorrow yang Akan Tayang September 2022, Kisah Nyata Alan Tito dan Deslina Sombi

Kejadian tersebut terjadi pada pertandingan di pekan keempat kompetisi BRI Liga 1 musim 2022-2023 saat Persebaya Surabaya hanya meraih hasil imbang dengan skor akhir 2-2 saat melawan Madura United FC.

Persebaya Surabaya saat ini juga sedang dalam tren yang bagus dengan berhasil meraih kemenangan dalam dua pertandingan terakhirnya.

Catatan positif lainnya adalah, dimana Persebaya Surabaya belum pernah menelan kekalahan saat bertanding di Kandang sendiri.

Menurut pelatih berkebangsaan Brasil tersebut pertandingan nanti akan menjadi berat untuk Serdadu Tridatu.

Baca Juga: Big Mouth Episode 11 Hari Ini di MBC dan Disney Plus Beda Jam Tayang, Catat Jadwal Tayang Terbarunya

"Ya kami tahu Persebaya menang di dua pertandingan terakhir, tapi kami akan fokus ke tim sendiri.” lanjutnya.

Namun pelatih yang berusia 48 tahun tersebut tetap bertekad untuk menjaga jarak dengan tim teratas di papan klasemen dan engga kehilangan angka pada pertandingan menghadapi tuan rumah Persebaya Surabaya.

“Soalnya kami juga lagi bagus dengan menang di tiga pertandingan terakhir. Jadi kami akan benahi apa yang kurang," tambahnya.

Sementara itu pemain Bali United FC Novri Setiawan mengatakan bahwa pertandingan menghadapi Persebaya Surabaya tidak akan mudah.

Baca Juga: Hoki! 3 Zodiak Berikut Miliki Horoskop Terbaik pada Hari Ini, 2 September 2022

"Kami dalam kondisi yang baik karena punya waktu istirahat yang cukup. Tapi kami tetap harus mempersiapkan fisik dan mental secara bagus di latihan,” kata Novri Setiawan.

Pemain yang berposisi sayap kanan tersebut menilai lantaran bermain di kandang dari Persebaya Surabaya dengan tekanan luar biasa dari para pendukungnya yang akan dirasakan oleh punggawa Serdadu Tridatu.

“Karena kalau main away itu ada tekanan dari suporter, jadi semuanya nanti tergantung mental," tutupnya.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Liga Indonesia Baru

Tags

Terkini

Terpopuler