Sukses Redam Trisula Maut PSG, Alphonso Davies Jadi Pemain Kanada Pertama yang Juara Liga Champions

24 Agustus 2020, 09:18 WIB
Pemain Bayern Muenchen asal Kanada, Alphonso Davies. /Bundesliga/

PR BEKASI – Pemain Bayern Munchen, Alphonso Davies mencatatkan sejarah baru bagi dunia sepak bola Kanada. Davies menjadi pemain Kanada pertama yang berhasil menjadi juara Liga Champions.

Meski tidak mencetak gol, pemain berusia 19 tahun tersebut tampil impresif sepanjang gelaran Liga Champions musim ini.

Dalam laga final yang digelar di Stadion da Luz, Lisbon, Portugal pasa Senin 24 Agustus 2020 dini hari tadi, Bayern Muenchen menang dengan skor tipis 1-0 atas PSG.

Baca Juga: Kembali Raih Treble, Hansi Flick: Bayern Muenchen Beruntung Punya Kiper Terbaik Dunia Manuel Neur

Gol kemenangan tim asal Jerman itu dicetak Kingsley Coman yang tidak mendapatkan pengawalan pada menit ke-59 melalui sundulan setelah memanfaatkan umpan terukur dari Joshua Kimmich.

Pada laga final, Alphonso Davies bermain penuh selamat 90 menit mengisi sisi kiri pertahanan tim berjuluk Die Rotten.

Alphonso Davies pun sukses untuk mengawal pergerakan Kylian Mbappe, Angel Di Maria, dan Neymar yang terus memborbardir sisi kiri pertahanan Bayern Muenchen. Usai laga, Davies tak bisa menutupi kegembiraannya.

“Siapa yang seseorang dari Kanada bisa menjadi juara Liga Champions?,” kata Davies usai laga dilansir Pikiranrakyat-Bekasi.com dari ANTARA.

Baca Juga: Tumbang dari Bayern Muenchen, Thomas Tuchel: Kami Tidak Pantas Mendapat Hasil Ini

“Dua tahun lalu, jika seseorang bilang itu ke saya, sedikit pun tidak akan saya percaya,” ucapnya.

Alphonso Davies didatangkan Bayern Muenchen dari tim Kanada yang berlaga di Liga Sepak Bola Amerika Serikat (MLS), Vancouvers Whitecaps pada awal 2019 lalu.

Debutnya di Liga Champions terjadi pada babak penyisihan Grup B melawan Olympiakos. Saat itu pelatih Bayern Munchen, Hansi Flick mempercayakan sektor bek kiri kepada Davies.

Adapun di Liga Champions musim ini, pemain 19 tahun ini telah memainkan delapan laga dan menyumbangkan empat asis.

Baca Juga: Berjalan Ketat, Bayern Muenchen Tumbangkan PSG dengan Skor Tipis

Dari delapan laga di Liga Champions itu, Alphonso Davies telah mendapatkan menit bermain selama 714 menit. Moment terbaiknya terjadi di babak perempat final ketika ia sukses meredam agresivitas Lionel Messi dan Bayern Muenchen pun menang telak dengan skor 8-2.  

Pada musim ini, Alphonso Davies bersama Bayern Munchen telah berhasil menyabet tiga gelar juara, Bundesliga Jerman, trofi Piala DFB lokal, dan Liga Champions.

Pascamemperkuat Bayern, nilai transfers Davies pun melonjak tajam. Semula hanya dibanderol dengan harga 10 juta euro, namun kini telah mencapai 60 juta euro atau setara Rp1 triliun.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Permenpan RB

Tags

Terkini

Terpopuler