Pemain dan Staf Klub Lechia Gdansk Positif Covid-19, Bagaimana dengan Egy Maulana Vikri?

8 November 2020, 10:27 WIB
Pemain dan 7 staf dari klub Lechia Gdansk terpapar positif Covid-19, status Egy Maulana Vikri belum diketahui. /Instagram.com/@egymaulanavikri/

PR BEKASI – Pesepakbola bola muda asal Indonesia, Egy Maulana Vikri, yang sedang berkarier di klub Polandia, Lechia Gdansk dikabarkan tengah melakukan isolasi mandiri.

Pasalnya, sebanyak 20 orang yang terdiri dari 13 pemain dan 7 staf klub Lechia Gdansk dinyatakan positif terpapar Covid-19

Menurut laporan media Polandia, Sport Trojmiastro, pada Sabtu, 7 November 2020, hal itu diketahui ketika pihak klub melakukan tes untuk yang kedua kalinya dan diumumkan pada 4 November 2020.

Baca Juga: Ketua Fraksi PKS Minta Kepulangan Habib Rizieq ke Indonesia Jangan Dijadikan Polemik

"Pada dasarnya separuh tim telah terinfeksi. Dalam daftar ini, ada beberapa pemain yang telah dipanggil ke timnas pada jeda internasional pekan depan, di antaranya Dusan Kuciak (Slovakia), Kristen Tobers (Latvia) dan Karol Fila (Polandia U-21)," kata Arkadiusz Brulinski, juru bicara pihak Lechia Gdansk, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Antara, pada Minggu, 8 November 2020.

Terkait adanya kasus ini, laga Lechia Gdansk menghadapi Olimpia Grudz pada ajang Piala Polandia mundur menjadi Rabu, 18 November 2020. Sementara laga pekan kesembilan melawan Śląsk Wrocław digeser menjadi Jumat, 20 November 2020.

Akan tetapi, pihak klub Egy bernaung itu tidak menyebutkan nama pemain dan staf yang positif terpapar Covid-19. Sehingga belum diketahui juga hasil tes swab Egy Maulana Vikri.

Baca Juga: Wakil Ketua MPR Sebut Jurnalis Layak Masuk Kategori Prioritas Penerima Vaksin Covid-19

Sebelumnya, tim Lechia Gdansk telah mengumumkan beberapa kasus positif Covid-19 skuat nya pada 29 Oktober lalu.

Lantas semua tim melakukan isolasi dan pengetesan kedua terhadap 50 orang di dalam klub yang selalu bersama di stadion.

Dikabarkan saat ini seluruh pemain dan staf kembali melakukan isolasi mandiri. Khusus untuk pemain, mereka diinstruksikan berlatih di rumah masing-masing secara mandiri.

Baca Juga: Dapati Spanduk Provokatif Berlogo Kepala Banteng, PDI-P Surabaya Laporkan Barang Bukti ke Bawaslu

Kontrak Egy bersama Lechia Gdansk dikabarkan akan selesai pada akhir tahun 2021. Hingga kini, belum diketahui apakah klub asal Polandia itu tertarik untuk mempertahankan Egy atau tidak.

Jebolah Sekolah Khusus Olahragawan (SKO) Ragunan itu mengatakan jika berkarier di Eropa adalah impiannya sejak dulu.

Walaupun kendala bahasa dan cuaca tidak menghilangkan semangatnya untuk tetap berusaha agar mampu bertahan dan bersaing di klub Polandia tersebut.

Baca Juga: Partai Masyumi Aktif Lagi Berkat Pentolan KAMI, Pengamat: Yang Luar Biasa Kalau Bisa Jadi Parpol

Pemain Tim Nasional Indonesia itu memang lebih banyak tampil dengan tim kedua dari Lechi Gdansk.***

Editor: Ikbal Tawakal

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler