Wushu Indonesia Raih Prestasi Membanggakan, Menpora: Berkat Kepemimpinan Humanis Airlangga Hartarto

- 24 Desember 2020, 16:22 WIB
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto dinilai berhasil mengelola organisasi wushu di Indonesia.
Menko Perekonomian Airlangga Hartarto dinilai berhasil mengelola organisasi wushu di Indonesia. /Adv/dok. Pribadi/dok. Pribadi

Airlangga dinilainya memiliki inovasi dalam mengembangkan olahraga wushu berkat gaya kepemimpinannya yang humanis.  

Ketua Umum Partai Golkar itu juga, menurut Zainudin Amali, bisa menerapkan tata kelola organisasi dengan baik sehingga meraih prestasi internasional.

Bereaksi atas apresiasi Menpora, Airlangga Hartarto menyebut gaya kepemimpinan dan tata kelola serta kinerja organisasi berperan penting dalam menentukan kemajuan dan prestasi olahraga wushu.

Baca Juga: Haikal Hassan Negatif Covid-19, Polda Metro Jaya Agendakan Pemanggilan Ulang

Tata kelola yang baik tetap perlu melibatkan berbagai pihak seperti badan pemerintah, badan pengatur olahraga nasional, internasional, dan federasi olahraga. 

Tidak hanya dari segi koordinasi, Airlangga menyebut kunci sukses lainnya seperti konsep tanggung jawab, aturan dan kebijakan komunikasi serta transparansi dalam hal pengambilan keputusan.

"Saya harapkan dengan implementasi good governance dalam bidang olahraga diharapkan dapat menekan dan menjadi solusi atas permasalahan seperti korupsi, penyalahgunaan kekuasaan, pelanggaran peraturan, keterlibatan politik yang berlaku di dalam organisasi," kata Airlangga Hartarto.

Senada dengan Menpora Zainudin Amali, Rektor UNNES Fathur Rokhman menyebut Airlangga sukses berkat kepemimpinan humanisnya sehingga dapat meraih prestasi di kancah internasional.

Baca Juga: Buruan Datang! Polisi Berikan Tes Swab Antigen Gratis bagi Warga Jakarta, Simak Lokasi dan Waktunya

Dalam penganugerahan tersebut, Airlangga Hartarto menulis dua karya ilmiah mengenai kepemimpinan humanistik, yakni “Is Humanistic Leadership Suitable for Sport Organization: a Literature Review” dan “Peran Kepemimpinan Humanis dalam Peningkatan Good Governance dalam Organisasi Olahraga: Sebuah Kajian.”***

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x