Profil dan Rekor Eko Yuli Irawan, Penggembala Kambing yang Sumbang Medali Indonesia di 4 Ajang Olimpiade

- 25 Juli 2021, 18:14 WIB
Lifter Putra Indonesia Eko Yuli Irawan berhasil menyabet medali perak setelah sukses mengangkat besi 302 kg di kelas 61 kg.
Lifter Putra Indonesia Eko Yuli Irawan berhasil menyabet medali perak setelah sukses mengangkat besi 302 kg di kelas 61 kg. /Foto: Instagram Cengkarengnews.

PR BEKASI - Cabang olahraga Angkat Besi kembali mengharumkan nama Indonesia dengan menyumbangkan medali kedua berupa medali perak dari lifter Eko Yuli Irawan.

Setelah sehari sebelumnya Windy Cantika sukses merebut perunggu, Eko Yuli Irawan harus puas di tempat kedua setelah kalah dari kontingen China di kelas 61 Kg Putra pada Minggu, 25 Juli 2021 sore.

Artikel ini akan memaparkan profil dan fakta menarik Eko Yuli Irawan, lifter Indonesia yang menjadi atlet pertama pemberi 4 medali olimpiade berbeda bagi Indonesia.

Baca Juga: Catatan Rekor Windy Cantika di Cabor Angkat Berat, Mulai dari Kejuaraan Junior Hingga Olimpiade Tokyo 2020

Hari ini, Eko Yuli Irawan berhasil menyelesaikan angkatan snatch 137 Kg dan clean and jerk 165 Kg. Total angkatannya mencapai 302 Kg.

Atlet Lampung berusia 31 tahun itu berada di bawah Li Fabin dari China (313 Kg) yang meraih medali emas dan Igor Son dari Kazakhstan (294 Kg) yang mendapatkan medali perunggu.

Berat angkatan Yuli Eko Irawan di Olimpiade Tokyo 2020 menurun dari berat angkatan di Olimpiade Rio de Jenairo 2016 yang mendapat perak di kelas 62 kg dengan total angkatan 312 kg.

Hasil yang diraih Eko Yuli Irawan hari ini membuat Presiden Jokowi sumringah dan mengapresiasi lifter asal Lampung tersebut.

Baca Juga: Jokowi Ucapkan Selamat ke Windy Cantika Peraih Medali Pertama di Olimpiade Tokyo 2020 

Eko Yuli Irawan sebenarnya bisa meraih emas di kelas 61 Kg hari ini. Namun angkatan snatch di angka 141 Kg dan Clean and Jerk di angka 177 Kg gagal diangkat.

Berikut ini profil dan fakta menarik serta prestasi Eko Yuli Irawan dalam karier angkat besi.

Profil Eko Yuli Irawan

Nama: Eko Yuli Irawan

Tempat, Tanggal Lahir: Lampung, 24 Juli 1989

Usia: 31 tahun

Tinggi: 158 Cm

Baca Juga: Kesuksesan Windy Cantika Buat Presiden Sumringah, Jokowi: Kabar Baik Datang dari Tokyo 

Prestasi:
1. Peringkat 8 Kejuaraan Dunia 2006 di Santo Domingo, Republik Dominika
2. Medali perunggu di kelas 56 Kg di Kejuaraan Dunia 2007 di Chiang Mai, Thailand
3. Medali emas di Kejuaraan Dunia junior di Praha, Republik Ceko
4. Medali Emas di Sea Games 2007
5. Medali Emas PON 2008
6. Medali Perunggu Olimpiade Beijing, 2008
7. Medali Emas SEA Games. 2009
8. Medali Emas Universiade, China, 2011
9. Medali Emas SEA Games, 2011
10. Medali Emas SEA Games, 2013
11. Medali Perunggu Olimpiade London 2012
12. Medali Emas Dunia Angkat Besi di Almaty, Kazakhstan 2014
13. Medali Perak Olimpiade Rio, Brasil 2016
14. Medali Perak SEA Games, 2017
15. Medali Emas Asian Games Jakarta-Palembang, Indonesia 2018
16. Medali Emas IWF World Championship di Ashgabat, Turkmenistan, 2018
17. Medali Emas SEA Games, 2019
18. Medali Emas IWF World Cup di Fuzhou, China, 2019
19. Medali Perunggu IWF Asian Championship di Ningbo, China, 2019
20. Medali Perak IWF World Championship di Pattaya, Thailand, 2019
21. Medali Emas 5th International Fajr Cup di Rasht, Iran, 2020
22. Medali Perak Olimpiade Tokyo 2020

Baca Juga: Windy Sumbangkan Medali Pertama untuk Indonesia, KONI Ucapkan Terima Kasih 

Fakta Eko Yuli Irawan

1. Atlet Pertama yang Sumbang 4 Medali Olimpiade

Eko Yuli Irawan menjadi atlet Indonesia pertama dalam sejarah yang menyumbangkan dua medali perunggu di Olimpiade 2008 dan 2012.

Kemudian medali perak di 2016 dan di tahun ini, Olimpiade Tokyo 2020. Ia pertama kali mengikuti kejuaraan di tahun 2006 saat masih berusia 17 tahun.

2. Meneruskan Tradisi Medali Angkat Besi

Keberhasilan Eko Yuli Irawan membuat cabar olahraga Angkat Besi meneruskan tradisi sejak Olimpiade Sydney 2000.

Dengan medali tambahan dari Eko Yuli Irawan dan Windy Cantika, membuat angkat besi total mengoleksi 14 medali.

Baca Juga: Tidak Takut Makan Bersantan di Hari Lebaran, Lifter Eko Yuli Irawan Bagikan Cara Menjaga Berat Badan 

3. Anak Tukang Becak dan Masa Kecil Penggembala Kambing

Eko Yuli Irawan merupakan anak dari tukang becak dan pedagang sayuran. Ayahnya bernama Saman dan sang ibu Watsiah mendidik Eko dengan baik.

Menghabiskan masa kecil dengan menggembala kambing, Eko Yuli Irawan telah mengikuti dunia angkat besi sejak usia 11 tahun.

Rasa tertariknya muncul ketika melihat anak-anak berlatih angkat besi di klub Yon Haryono. Hingga akhirnya pria asal Lampung itu tertarik bergabung dan berjanji berlatih secara rutin.***

 

 

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x