Erik Ten Hag Masih Butuh Bek Kanan dalam Skuadnya: Manchester United Incar 3 Nama, Siapa Saja?

- 21 Juli 2022, 16:24 WIB
Pelatih Manchester United Erik ten Hag.
Pelatih Manchester United Erik ten Hag. /Instagram @all.man.united/

PR BEKASI – Pelatih Manchester United Erik ten Hag saat ini masih membutuhkan bek kanan untuk jadi competitor Aaron Wan Bissaka.

Walaupun awal yang lambat dalam bursa transfer, klub asal Inggris Manchester United perlahan mulai merekrut pemain sesuai kebutuhan tim.

Usai datangkan Tyrell Malacia, Christian Eriksen, hingga terbaru Lisandro Martinez, Erik ten Hag masih butuh beberapa pemain untuk menatap musim mendatang.

Manchester United sebenarnya terus dikaitkan dalam perburuan pemain asal Barcelona, Frenkie de Jong. Namun pemain berpaspor Belanda tidak kunjung datang.

Baca Juga: Brad Pitt Baku Hantam dengan Para Musuhnya dalam Kereta Cepat di Bullet Train, Berikut Jadwal dan Sinopsisnya

Selain Frenkie de Jong, Erik ten Hag ingin Manchester United bisa menambahkan pemain di posisi bek kanan.

Aaron Wan BIssaka yang berada di dalam tim belum mampu menunjukkan performa yang baik. Beberapa kali pertandingan pra musim, Ten Hag lebih condong memilih Diogo Dalot.

United kabarnya ingin membuka peluang untuk merekrut bek kanan. Namun, opsi tersebut bisa dilakukan jika Wan Bissaka akan keluar dari skuad.

Saat ini, ada tiga pemain bek kanan yang dikabarkan jadi keinginan bagi Manchester United.

Baca Juga: Jadi 'Kunci' Kasus Penembakan Brigadir J, Rekaman CCTV di Rumah Kadiv Propam Diamankan

Sebagaimana dilnasir PikiranRakyat-Bekasi.com dari sportskeeda, berikut tiga pemain bek kanan yang dikabarkan diminati Manchester United.

3. Achraf Hakimi

Dalam diskusi internal, United kabarnya akan melihat prospek mendatangkan Achraf Hakimi.

Pemain berusia 23 tahun asal Maroko itu didatangkan PSG musim lalu. Kemampuan Hakimi akan dibutuhkan Ten Hag karena sesuai dengan gaya bermainnya.

Baca Juga: Spoiler One Piece 1054 Update: Kilas Balik Masa Shanks Curi Gomu Gomu No Mi, Niat Akagami Terungkap

Punya kemampuan serangan bagus, dan solid dalam melakukan bertahan, jadi kriteria yang dibutuhkan United saat ini.

Tapi, permasalahannya Hakimi akan mengeluarkan biaya yang terlalu besar bagi United. Sebab, PSG tampaknya tidak akan menjual dari harga yang mereka beli.

Kesepakatan yang akan dilakukan mungkin akan melewati batas aturan finansial.

2. Denzel Dumfries

Erik ten Hag saat ini dikabarkan sedang meminati Denzel Dumfries. Bek kanan asal Inter itu bisa jadi opsi untuk sesuai dengan gaya bermain dan sistem dari Ten Hag.

Baca Juga: Spoiler Lengkap One Piece 1054, Terungkap Ciri-ciri Penculik Vivi dan Janji Akainu untuk Habisi Kaum Revolusi

Inter Milan pun saat ini berada dalam masalah kondisi keuangan. Kemungkinan beberapa pemain akan dilepas.

1. Jonathan Clauss

Bek asal Prancis yang kini bermain di RC Lens saat ini sedang dalam perbincangan lanjutan dengan Manchester United.

Selain Manchester United, beberapa klub Liga Inggris juga salah satunya Chelsea dikabarkan meminati pemain berusia 29 tahun tersebut.

Baca Juga: Kapolri Nonaktifkan Kapolres Jaksel dan Karo Paminal, Bukti Tindakan Tegas

Kontraknya akan habis musim depan, RC Lens sepertinya membuka opsi penjualan.

namun mereka akan melepaskan Clauss dengan harga yang tidak besar.

Sebab nantinya, ia bisa saja lepas dengan status bebas transfer. Beberapa waktu lalu, ia tampil mengesankan hingga membuatnya dipanggil masuk timnas Prancis.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah