Berikut 5 Keutamaan Lailatul Qadar, Malam yang Dinanti Kaum Muslim

13 Mei 2020, 19:30 WIB
Ilustrasi Lailatul Qadr //Unsplash

PIKIRAN RAKYAT - Bulan suci Ramadhan sudah masuk di penghujung bulan. Saat ini telah memasuki puasa Ramadhan di sepuluh hari terakhir.

Pada bulan Ramadhan, salah satu yang ditunggu-tunggu oleh umat muslim di seluruh dunia adalah kedatangan Lailatul Qadar.

Tepat malam itu, seluruh umat Islam berharap bisa mendapatkan keberkahannya.

Baca Juga: Perangi Hoaks Soal Isu Virus Corona, Twitter Keluarkan Fitur Baru dengan Beri Label pada Cuitan

Malam itu merupakan malam penuh ampunan, malam pelipatgandaan ganjaran atau pahala atas amal kebaikan.

Tidak heran jika umat Islam semakin antusias melaksanakan ibadah-ibadah, khususnya ibadah Sunnah.

Pada malam tersebut, terdapat banyak keutamaan bagi umat muslim.

Baca Juga: Cek Fakta: Tersiar Kabar Masyarakat Vietnam Usir Warga Etnis Tionghoa dari Negaranya, Simak Faktanya

Berikut ini 5 keutamaan lailatul qadar yang dirangkum Pikiranrakyat-bekasi.com dari berbagai sumber.

Malam Diturunkannya Alquran

Keutamaan malam lailatul qadar yang pertama adalah malam tersebut merupakan malam diturunkannya Alquran. Sesuai dengan firman Allah SWT di surah Al-Baqarah dan Al-Qadr.

Baca Juga: Adanya Kekhawatiran Gelombang Kedua Virus Corona, IHSG dan Nilai Tukar Rupiah Dibuka Bervariasi

“Bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan Alquran…” (Q.S Al-Baqarah: 185)

“Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Alquran) pada malam kemuliaan” (Q.S Al Qadr: 1)

Malam Lebih Baik dari Seribu Bulan

Baca Juga: Cek Fakta: Tersiar Kabar Hacker Masuk ke WhatsApp untuk Pasang Video Pornografi, Simak Faktanya

Keutamaan yang kedua adalah malam tersebut lebih baik dari pada seribu bulan. Allah SWT berfirman, “Tahukah kamu apa itu lailatul qadar? Lailatul qadar lebih baik daripada seribu bulan.” (Q.S Al-Qadr:2–3)

Surah Al-Qadr menggambarkan lailah al-qadr dengan turunnya para malaikat di malam itu untuk mengurus berbagai urusan, dan kedamaian atau kesejahteraan memenuhi malam itu hingga fajar menyingsing.

Menurut perhitungan Syekh Abdul Halim Mahmud, seribu bulan (alfu syahrin) setara dengan 83 tahun 4 bulan yang merupakan umur standar manusia.

Baca Juga: Tak Hanya di Bandung, Kasus Daging Babi Akan Ditelusuri di Solo

Malam Penuh Ampunan

Keutamaan yang ketiga adalah pada malam itu, dosa umat muslim akan diampuni. Allah SWT membuka lebar-lebar pintu ampunan bagi siapa saja yang meminta ampun kepadanya.

Rasulullah bersabda (HR. Imam Bukhari), “Barangsiapa salat pada malam lailatul qadar karena iman dan mengharapkan pahala, diampuni dosa-dosanya yang telah lampau.”

Baca Juga: Saingi Zoom, WhatsApp Beri Kejutan dalam Waktu Dekat Adanya Fitur Video Call 50 Orang Sekaligus

Malam Penuh Keberkahan

Keutamaan lailatul qadar yang keempat yaitu malam tersebut dipenuhi dengan berkah. Allah SWT berfirman dalam surah Al-Dukhan: 3-5.

“Sesungguhnya Kami menurunkannya pada suatu malam yang diberkahi dan sesungguhnya Kami-lah yang memberi peringatan. Pada malam itu dijelaskan segala urusan yang penuh hikmah, (yaitu) urusan yang besar dari sisi Kami. Sesungguhnya Kami adalah Yang mengutus rasul-rasul.”

Baca Juga: Nebraska hingga California, Voting Drive Thru Warnai Pemilu 2020 AS di Tengah Pandemi Corona

Malam Penuh Kebaikan

Keutamaan Lailatul Qadar yang kelima adalah malam yang penuh kebaikan. Pada malam tersebut dianjurkan bagi umat muslim mengerjakan ibadah dan amalan baik dengan ikhlas dan bersungguh-sungguh.

Namun bagi mereka yang mengabaikan malam tersebut maka akan menjadi orang-orang yang merugi, karena mereka melewatkan kesempatan untuk mendapatkan banyak pahala dan keutamaan.***

Editor: Billy Mulya Putra

Tags

Terkini

Terpopuler