Syekh Ali Jaber Akui Heran Orang Tak Percaya Rezeki Sudah Diatur Allah: Kalau Soal Uang Gak Mau

- 25 September 2021, 09:52 WIB
Syekh Ali Jaber akui heran dengan orang yang tidak percaya rezeki sudah diatur oleh Allah SWT.
Syekh Ali Jaber akui heran dengan orang yang tidak percaya rezeki sudah diatur oleh Allah SWT. /YouTube/Syekh Ali Jaber

PR BEKASI - Syekh Ali Jaber pernah mengakui heran dengan sejumlah pihak yang tidak percaya ketetetapan Allah SWT soal rezeki.

Menurut Syekh Ali Jaber, rezeki adalah ketentuan yang sudah Allah SWT tetapkan kepada masing-masing manusia.

Ceramah tersebut pernah disampaikan almarhum Syekh Ali Jaber, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari kanal YouTube-nya pada Sabtu, 25 September 2021.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber Ungkap Takdir Manusia Masuk Surga dan Neraka Sudah Ditentukan Allah swt

"Tidak ada orang pun yang punya kehendak sendiri. Semua sudah ditentukan Allah SWT," ujarnya.

Kendati demikian, Syekh Ali Jaber mengatakan bahwa ada pihak yang keliru memahami ketentuan Allah SWT.

"Yang saya herankan, kenapa soal rezeki tidak ada manusia berkata 'saya serahkan kepada kehendak Allah'? Tapi, begitu dia berlaku dosa 'Allah sudah menghendaki saya berdosa'," katanya.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber Ingatkan Fitnah Akhir Zaman yang Menimpa Umat Manusia, Salah Satunya Uang

Oleh karena itu, Syekh Ali Jaber menantang orang-orang yang keliru memahami ketentuan Allah SWT.

"Coba suruh dia jangan keluar di rumah jangan mencari nafkah dan rezeki kalau memang diyakini Allah menghendaki segalanya," tuturnya.

Dalam kesimpulannya, Syekh Ali Jaber menegaskan bahwa banyak orang tidak mau percaya bahwa rezeki sudah diatur oleh Allah SWT.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber Ungkap Membaca Surah Ini 3 Kali Pahalanya Seperti Mengkhatamkan Al-Quran

"Tapi, kalau soal uang gak mau dia percaya begitu. Dia percaya kepada usahanya, kerjaanya, tenaganya. Baru dia meyakini apa yang dia dapat sudah dikehendaki Allah SWT," ucapnya.

Terlepas dari itu, Syekh Ali Jaber menyampaikan pesan bahwa ada banyak rahasia yang sulit dipahami manusia soal takdir Allah SWT.

"Persoalan memahami qada dan qadar memang sangat terlalu dalam dan banyak rahasia-rahasia di dalamnya," tuturnya.

Baca Juga: Berlutut di Tepi Pusara Mendiang Syekh Ali Jaber saat Lebaran, sang Adik: Semoga Allah Bahagiakan Beliau

Pada penutupnya, Syekh Ali Jaber mengingatkan bahwa takdir Allah SWT pasti menyimpan hikmah yang bisa diambil manusia.

"Tapi, kita yakini apapun usaha dan ikhtiar kita pasti sudah ada petunjuk dan kehendaknya Allah SWT. Kita tidak bisa terlepas. Apapun yang ditentukan dan ditakdirkan Allah pasti ada hikmahnya," katanya.***

Editor: Elfrida Chania S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x